Hingga Jumat (2/7) sore Luna Maya masih menjalani pemeriksaan di Bareskrim Mabes Polri. Saat Luna diperiksa, Ariel memilih untuk beristirahat. "Dia (Ariel) lagi istirahat. Yang diperiksa sekarang Luna," kata OC Kaligis di Mabes Polri.
Menurut Kaligis, saat pemeriksaan, Luna dihujani banyak pertanyaan seputar keterkaitannya dalam video mesum yang beredar. "Pemeriksaan masih berjalan. Pertanyaannya banyak," kata Kaligis yang menolak membocorkan materi apa yang diajukan. "Materi bukan wewenang saya. Ada tiga pengacara yang didalam," ungkap Kaligis.
Lantas apakah kesaksian keduanya akan memberatkan Ariel yang sudah menjadi tersangka? . "Nanti saksi yang ngomong di pengadilan. Berkas saja saya belum terima," katanya.Okki