"Kami mendukung kerja keras kepolisian Republik Indonesia. Kalau masalah penangkapan Luna Maya, kita lihat hari ini pemeriksaan di Mabes Polri, tapi ada kemungkinan untuk ditahan dilihat dari tiga UU tersebut," katanya.
Hingga kini, diakui Habib FPI masih menunggu pemeriksaan yang dilakukan di Mabes Polri. "Ya, kami masih menunggu pemeriksaan hari ini, setelah itu baru akan memutuskan kemana lagi. Kami memberi waktu sampai pemeriksaan, kalau tidak bisa, kami akan bertindak. Di video juga sudah jelas, itu Ariel, Luna dan Cut Tari," katanya.
Sementara itu, dalam orasinya FPI meminta masyarakat tidak lagi mengagung-agungkan Luna Maya, juga Ariel. Pasalnya, pasangan tersebut sudah tidak lagi menjadi contoh masyarakat banyak."Jangan puji Ariel, jangan puji Luna Maya dan Cut Tary. Mereka harus ditinggalkan dan dijauhkan kalau perlu dikucilkan," begitu bunyi orasi mereka.Icha