Dian Sastrowardoyo Panggil Penolak Bala

By nova.id, Sabtu, 22 Mei 2010 | 13:08 WIB
Dian Sastrowardoyo Panggil Penolak Bala (nova.id)

Dian Sastrowardoyo Panggil Penolak Bala (nova.id)

"Dian Sastro dan Indra (Foto: Okki) "

Pesta resepsi pasangan Dian Sasrowardoyo dan Indraguna Sutowo digelar di Ballroom Jakarta Convention Centre, Jakarta, Sabtu (22/5) malam. Dian menggunakan pakaian tradisional khas Yogyakarta basahan (dodot).

Acara resepsi Dian akan dimeriahkan sejumlah hiburan seperti penampilan dari Elfa's Singers, Elfa's Ethnic Band, dan Idol Divo. Sedangkan acara resepsi ini akan dipandu oleh duo MC Ferdy Hasan dan Becky Tumewu. Resepsi bernuansa Jawa ini akan dimulai dengan masuknya pengantin dan keluarga ke pelaminan, dan didahului dengan tarian Edan-edanan sebagai lambang penolak bala dan pembuka jalan untuk rombongan pengantin.

Karangan bunga berisi ucapan selamat terpampang di sekitar lokasi acara. Salah satu ucapan berasal dari Sultan Hamengkubuwono X dan Kanjeng Ratu Hemas. Sebelumnya Dian dan Indra sudah melangsungkan prosesi akad nikah pada 18 Mei 2010 lalu di Hotel Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

Okki