"KD belum berencana merayakan ulang tahun karena bukan bertepatan dengan weekend," jelas Elsie Lontoh, pengacara sekaligus sahabat KD melalui sambungan telepon.
Elsie juga mengaku belum sempat bertemu ibu dua anak itu untuk mengucapkan selamat. "Saya mengucapkan hanya lewat telepon dan dia balas, terima kasih, amin, amin," tutur Elsie menirukan ucapan sahabatnya. Di ulang tahannya kali ini, sebagai sahabat, Elsie berharap agar KD mendapatkan kehidupan yang lebih baik lagi. "Di usianya yang ke-34, KD banyak sekali mendapat pelajaran dalam hidup. Semoga itu (perceraian) cukup sekali terjadinya dan dia bisa menggunakan kekurangan di masa lalunya untuk mendapatkan kehidupan rumah tangga yang lebih baik," doa Elsie untuk sahabatnya. Menurut Elsie, KD kemungkinan juga sudah mendapat ucapaan dari kedua anaknya, Aurel dan Azreil. "Anak-anak pasti sudah mengucapkan. Hubungan mereka sekarang sudah sangat baik. Anak-anak juga sudah sering main ke rumah KD," ungkap penyuka tokoh kartun Hello Kitty ini. Soal Anang yang diberitakan mengucapkan selamat ulang tahun pada mantan istrinya itu, Elsie sedikit meragukan. "Yang saya tahu, Anang mengucapkan selamat ulang tahun bukan pada KD tapi pada sebuah acara musik yang juga berulang tahun di tanggal yang sama. Meskipun begitu, KD pasti tidak akan kaget atau kecewa karena Anang tipe orang yang dingin dan menganggap ucapan selamat ulang tahun bukanlah sesuatu yang penting," terang Elsie.Isna