Diakui Kiki, tindakan ekstrem sang pacar seringkali diketahui orang lain. "Ada beberapa orang yang lihat kok, termasuk pas dia minum obat racun serangga," imbuh Kiki. "Setelah minum racun itu dia sempat bilang, tega yah kamu sampai aku minum racun begini," kata Kiki menirukan ucapan Nikita. "Saya enggak tahan, katanya saya juga sering mukul-mukul dia. Padahal enggak, malahan dia yang sering marah-marah," kata Kiki.
Kabar bahwa Kiki menganiaya kekasihnya yang ternyata seorang janda beranak satu ini memang diketahui melalui jejaring sosial pribadi, Twitter. Tapi, anehnya, diakui Kiki ia tak memiliki akun pribadi di jejaring sosial itu. "Saya enggak punya Twitter, kalau Facebook memang punya. Jadi itu (Twitter-red) palsu," imbuh Kiki. Selain itu, Kiki menilai bahwa pelaporan pacarnya ke polisi adalah hal yang mengada-ada. "Dia bilang di broadcast messenger kalau dia dibakar. Di Facebook dia bilang kena termos panas, tapi waktu laporan di Polisi, dia ngaku disiram air panas. Jelas itu enggak konsisten," kata Kiki. Okki