Dimas sudah mendaftarkan pernikahannya di KUA Ragunan, Jakarta Selatan. Baik Dhini dan Dimas sempat dianggap menutup-nutupi rencana pernikahan tersebut. "Bukannya kami enggak mau ngomong. Dalam waktu dua bulan ini semuanya kami urus berdua, jadi niatnya kalau udah rampung, tiga hari sebelum hari H, kami akan ngomong," ujar Dimas memberikan klarifikasi.
Dimas sulit membicarakan soal konsep apa yang akan diangkat dalam pernikahannya. "Konsepnya suka-suka aja. Kami enggak punya konsep tertentu karena pada awalnya enggak mau pesta, yang diundang pun hanya keluarga dan teman dekat saja. Kami maunya sederhana saja. Enggak ada adat, nasional aja," ujar Dimas yang diamini Dhini. Lantas bagaimana soal harga gedung resepsi yang mencapai Rp 85 juta? "Enggaklah, karena kita suka nuansa rumah, jadi kita pilih tempat itu," kata Dimas.Okki