Film asal Hollywood yang bercerita tentang akhir zaman, 2012, belum mampu memukau perhatian Luna Maya. Di saat banyak orang kagum dengan film 2012, Luna hanya punya satu kata untuk film itu. "Garing," kata Luna. Setelah menonton film itu, kekasih Ariel Peterpan ini merasa tak mendapatkan sesuatu yang luar biasa. "Kalau sudah nonton flmnya, biasa banget kayak film action aja. Kejadian itu enggak mungkin banget, terlalu Amerika sekali," ujar Luna.
Luna yang baru saja belajar menjadi sutradara untuk film pendek menilai latar belakang cerita film 2012 kurang kuat. "Kalau mau menceritakan sesuatu, latar belakangnya harus kuat. Di film 2012 latar belakang ceritanya aja udah enggak kuat. Aku anggap film itu untuk hiburan saja, enggak perlu takut," kata Luna saat ditemui tabloidnova.com.
Luna juga menganggap MUI Malang tidak perlu melarang beredarnya film itu. "Masih banyak hal yang lebih penting untuk diurusin daripada film 2012. Kalau hari ini mau kiamat juga bisa, enggak perlu sampai dihalang-halangi untuk nonton." Isna