Ternyata ritual mengirim parcel berisi risoles mentah ini sudah dilakukan Ira sejak lama. Ira pun sukses membuat 'ketagihan' para sahabatnya yang sengaja ia kirimi parcel unik itu. "Biasanya sebelum lebaran kirim parcel untuk sahabat sahabat. Isinya risoles mentah. Ini risoles andalan alias buatan ayah dan ibu (ibu tiri-red)," kata istri dari musisi Katon Bagaskara ini. "Pernah parcel risoles diganti parcel lain, tapi teman-teman malah banyak menanyakan kenapa diganti sejak itu saya terus mengirim parcel risoles," tutur wanita yang berbeda keyakinan dengan sang suami ini.
Namun, kata Ira, parcel-parcel cantiknya itu sayangnya hanya dapat dikirim kepada sahabatnya yang berada di kawasan Jakarta saja. Hal ini sangat tak memungkinkan untuk mengirimnya keluar kota lantaran risoles yang tak tahan lama. "Pernah coba kirim risoles ke surabaya tapi enggak awet," kata Ira yang memercayakan kepada sopirnya untuk mengirim risoles andalannya.Okki