Inilah Sosok Ayah Marshanda yang Jarang Terungkap!

By nova.id, Rabu, 26 Agustus 2009 | 19:54 WIB
Inilah Sosok Ayah Marshanda yang Jarang Terungkap! (nova.id)

Inilah Sosok Ayah Marshanda yang Jarang Terungkap! (nova.id)

"Marshanda dan sang ayah, Irwan Yusuf (Foto: Dok Pribadi) "

Siapa dan seperti apa sosok ayah Caca, Irwan Yusuf, memang tak banyak terungkap. Irwan tak pernah terlihat tampil mendampingi Caca seperti halnya mantan istrinya, Riyanti Sofyan.

Dari informasi yang didapat tabloidnova.com, Irwan pernah bersekolah di SMA 8 dan tinggal di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Setelah menikah dengan Riyanti, mereka tinggal di Jl. Lembang, Menteng, rumah yang kini ditinggali Caca. Perkawinan itu membuahkan tiga anak, Marshanda, Aldrian, dan Allysa.

Banyak yang bilang, mata dan senyum Caca mirip yang dimiliki sang ayah. Irwan adalah pria yang tampan. Adiknya, CynthiaYusuf, adalah model terkenal di awal tahun 90-an. Setelah menikah dengan Rizal Risjad, anak kedua dari konglomerat Ibrahim Risjad, Cynthia undur diri. Konon, Cynthia lah yang membuka pintu gerbang Caca ke pentas hiburan, dari bintang iklan ke dunia sinetron.

Akan halnya Riyanti, di awal terjunnya Caca ke dunia hiburan, dikenal sebagai manajer Caca. Dari catatan tabloidnova.com, Riyanti pula yang berhadapan dengan rumah produksi milik Multivision Plus saat mereka berseteru karena Caca dianggap wanprestasi.

Ayah Riyanti, (alm) Sofyan Ponda, dikenal sebagai "raja hotel kecil" karena sukses mendirikan sejumlah hotel yang diberi nama sesuai namanya. Perusahaan keluarga itu kemudian berkembang pesat dan menjadi perusahaan terbuka (Tbk). Sejak Sofyan meninggal, anak-anaknya, termasuk Riyanti, mewarisi usaha sang ayah.

Di Jakarta, PT. Hotel Sofyan Tbk. memiliki tiga hotel berbintang 3. Masing-masing di Tebet, Menteng, dan Cikini. Hotel itu disebut-sebut sebagai hotel yang berkonsep syariah pertama di Indonesia. Selain itu, perusahaan ini juga membuka jasa konsultan untuk bidang manajemen hotel dan mengembangkan sistem waralaba. Selain itu, mereka juga membuat apartemen, gedung perkantoran, serta sekolah. Yetta, Tarmizi