Gruvi Tak Malu Dianggap Lelaki Manis

By nova.id, Jumat, 31 Juli 2009 | 17:03 WIB
Gruvi Tak Malu Dianggap Lelaki Manis (nova.id)

Gruvi Tak Malu Dianggap Lelaki Manis (nova.id)

"Gruvi (Foto : Grace) "

Gruvi, kelompok musik yang ikut meramaikan ranah musik Indonesia dengan irama groovy-pop nya, tak menampik anggapan banyak orang yang kerap menyebut mereka lelaki 'manis'. Hal ini mereka ungkapkan saat diwawancarai tabloidnova.com di studio RCTI, Jumat, (31/7). "Mungkin buat orang lain itu sebuah kelemahan, tapi buat kita itu suatu kelebihan. Kita kan memang pretty boys,"ujar mereka berseloroh.

Di luar panggung, kelompok musik yang terdiri dari Ari (vokal, elektrik dan akustik gitar), Bibus (vokal dan vokal latar), Derry (drum dan perkusi), Tendra (bas dan vokal latar), serta Yudhistira (piano dan kibor) ini pun tetap konsisten mempertahankan penampilan yang sudah menjadi image. Hal ini sangat sesuai dengan motto mereka, yaitu fun, colorful, dan everlasting. Grup ini juga berniat mempertahankan penampilan tersebut di album-album berikutnya. "Sampai album ke-20 juga mungkin kita masih akan tetap seperti ini." Mengenai referensi dalam berpenampilan, Gruvi mengaku meniru gaya superhero semasa kecil mereka. "Dari Google V dan Power Ranger," ujar Ari yang mengenakan vest dan sepatu kuning sambil tertawa.Saat ini, Gruvi sedang sibuk menggarap video klip single ketiga mereka yang berjudul Palsu. "Single ketiga ini bercerita tentang seseorang yang tak lagi percaya cinta," kata Tendra.Grace, Shirley