Dewi Sandra Masih Bingung Alasan Glenn Gugat Cerai

By nova.id, Kamis, 30 Juli 2009 | 07:03 WIB
Dewi Sandra Masih Bingung Alasan Glenn Gugat Cerai
Dewi Sandra Masih Bingung Alasan Glenn Gugat Cerai (nova.id)

Dewi Sandra Masih Bingung Alasan Glenn Gugat Cerai
Dewi Sandra Masih Bingung Alasan Glenn Gugat Cerai (nova.id)

"Dewi Sandra (Foto : Isna) "

Sidang cerai Glenn Fredly dan Dewi Sandra kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (30/7). Agenda sidang masih mendengarkan keterangan saksi. "Saksi dari pihak penggugat, dan manajer Glenn, Roy. Isi kesaksiannya tidak bisa disampaikan karena sidang tertutup," ujar Cindy Panjaitan, kuasa hukum Dewi.

Cindy hanya memberikan inti dari keterangan saksi. "Roy orang yang mengetahui persis kehidupan rumah tangga Dewi dan Glenn. Dia bilang tak ada masalah dalam rumah tangga yang membuat mereka bercerai," jelas Cindy sambil menambahkan saksi tidak sepenuhnya mendukung penggugat. "Justru mendukung kami."

Meski sidang sudah berjalan empat bulan, pihak Dewi belum mengetahui pasti alasan Glenn menggugat cerai. "Semua saksi yang diajukan penggugat tidak ada yang tahu. Kita saja masih bingung," kata Cindy.

Meski demikian Cindy mengakui masih ada komunikasi antara kliennya dan Glenn. "Menurut cerita Dewi, mereka masih suka telepon, tapi dia tidak mengatakan komunikasi soal apa."

Sementara itu kuasa hukum Glenn, Dody Haryanto menyampaikan, kliennya tetap pada pendirian semula. "Terakhir Glenn telepon dan tetap ingin bercerai," kata Dody. Ia menjelaskan, alasan Glenn menggugat cerai bukan karena orang ketiga. "Bukan pula karena masalah momongan," imbuhnya.Isna