Sheila Marcia Pacaran dengan Jupiter

By nova.id, Kamis, 15 Januari 2009 | 05:55 WIB
Sheila Marcia Pacaran dengan Jupiter (nova.id)

Sheila Marcia Pacaran dengan Jupiter (nova.id)

""

Kunjungan rutin Jupiter Fortisimo ke Rutan Pondok Bambu untuk menemui Sheila Marcia menimbulkan benih cinta diantara mereka.

Sheila dan Jupiter alias Josh Pieter, kini resmi menjadi sepasang kekasih. Hal ini diungkapkan sendiri oleh Jupiter. "Hubungan saya dan Sheila bisa dibilang sangat spesial. Dia lebih dari sekadar teman," tuturnya sembari mengakui, kunjungan rutinnya telah membuat mereka saling membutuhkan.

Jupiter sendiri berharap hubungan mereka terus langgeng meski kini Sheila berada dibalik terali besi. "Inginnya sih, tak ada yang berubah seperti perasaan kami sekarang," harapnya.

Ibunda Sheila, Maria Joseph,mendukung jalinan asmara sang anak dengan Jupiter. "Saya bersyukur dan berterimakasih pada Jupiter karena dia bisa mencintai anak saya," kata Maria. Ia juga menerima kondisi Jupiter yang dulu sempat terjerat cinta sejenis. "Perbuahan yang terjadi dalam diri Jupiter luar biasa,' ucap Maria yang tampak akrab dengan Jupiter. Bif

Foto : Dok. Nova