Early dinilai sukses membawakan acara INBOX hingga menjadi tayangan yang dinanti pemirsa. Early mengaku bersyukur. "Aku setiap bekerja selalu berusaha memberikan yang terbaik yang aku bisa. Kalau ini bisa diterima masyarakat, ya, alhamdulillah," ujar Early sambil menyebut penguasaan materi sebagai kuncinya dalam bekerja.
"Kalau sekarang katanya INBOX jadi barometer dan banyak ditiru, buatku itu bonus. Karena pada dasarnya aku sangat menikmati membawakan acara ini," ujar Early yang tertawa saat ditanya pengalamannya dijadikan mentor para presenter baru. "Hahaha. Enggaklah. Aku enggak merasa jadi guru, kok. Aku sih, senang-senang aja dipasangkan dengan siapa saja," ujar Early.
Malah, Early mengaku tak sadar jika pasangan-pasangannya adalah muka-muka baru di dunia presenter. "Yang jelas aku bukan orang yang suka ngatur-ngatur orang. Buatku yang paling penting adalah gimana kami bisa sama-sama nyaman. Kalau partner-an, jangan ingin asyik sendiri. Harus bisa menggandeng partner kita," ujar Early yang mengaku banyak belajar dari pengalamannya sebagai penyiar radio. Anastasia
Foto : Daniel Supriyono