Sesekali Anna menggelitik kuping dan ketiak Gugun, hingga membuatnya tersenyum. Meski belum bisa berbicara banyak, Gugun terkadang membalas ucapan Anna dengan anggukan kepala. Seperti ketika bungsu dari lima bersaudara pasangan Reny Mispy dan Razak Effendy ini mengingatkan bahwa Gugun tak boleh menggaruk kepala, hidung dan perutnya. Untuk memberitahukan Anna bahwa dirinya mengerti, Gugun beberapa kali menganggukkan kepalanya.
Hanya rasa cinta yang bisa membuatnya bertahan hingga kini. "Memang kadang aku merasa sedih. Misalnya seperti kemarin, aku harus berlebaran sendiri. Tapi dengan mengetahui ada perkembangan baru yang dialami Mas Gugun itu membuat aku tetap semangat. Setiap perkembangan yang dialaminya sudah cukup membahagiakan bagi aku." Sejak dalam kondisi koma hingga kini, Anna selalu mengajak suaminya ngobrol. "Apa saja aku ceritakan. Bahkan kebiasaan ke salon barengan juga aku ceritakan. Dia tuh suka, lho, ke salon untuk pedicure dan manicure. Kalau enggak tahu lagi mau cerita apa, seperti biasa aku mengajaknya untuk bersama membaca Al Fatihah," tutur Anna seraya tersenyum.
Untuk memancing respon, "Kadang aku kasih pertanyaan, misalnya apakah dia geli kalau digelitik. Atau apakah dia mengerti akan yang aku katakan. Dia kadang menjawab dengan anggukan atau dengan sepatah kata saja." Sekecil apapun perkembangan yang dialami Gugun, anna menyambutnya dengan suka cita. Edwin Yusman / dari Singapura