Richie Sambora Ciptakan Lagu Terbaru Untuk Kuda Ini

By , Selasa, 4 Agustus 2015 | 09:45 WIB
Richie Sambora berfoto dengan Kuda andalannya (Nova)

Tabloidnova.com - Richie Sambora ternyata penggemar berat lomba pacuan Kuda. Ia bahkan punya kuda andalan yang memang telah memenangkan Triple Crown bernama American Pharaoh. Kuda pacuan ini milik keluarga Zayat, ia memang mempunyai rekor yang luar biasa selama tiga puluh terakhir ini dalam sejarah pacuan kuda. Kuda yang berwarna coklat tua ini menjadi kuda pertama yang berhasil merebut juara Triple Crown. Kecintaannya pada American Pharaoh ini akhirnya diketahui juga oleh keluarga Zayat yang kemudian mengundang Richie ke tempat pacuan kuda American Pharaoh bertanding.

Baca: Richie Sambora Jadi Rebutan Dua Wanita

Tepatnya Juni kemarin, mantan suami Heather Locklear ini sebenarnya diajak ke pacuan Belmont untuk menjadi saksi kemenangan American Pharaoh merebut Triple Crown tetapi ia berhalangan.

“Harinya bertepatan dengan kelulusan anak perempuan saya, Ava, di California. Jadi, saya tidak bisa hadir tetapi saya menyaksikannya melalui televisi,” terang Richie.

Kesempatan untuk bertemu dengan kuda favoritnya akhirnya datang awal bulan lalu ketika gitaris Bon Jovi ini terbang ke Del Mar, California, untuk bertemu keluarga Zayats dan keseluruhan tim. Ketika bertemu dengan kuda favorit dan pelatihnya, Bob Baffert, muncullah pembicaraan tentang lagu.

Baca: Richie Sambora Tinggalkan Bon Jovi

“Pelatih berkata pada saya jika kuda ini memerlukan sebuah lagu. Saya pun langsung mengusulkan untuk menggunakan lagu saya. Tidak perlu lagi menulis lagu baru tetapi saya punya lagu yang cocok untuk kuda ini yang akan ada dalam album solo yang akan beredar akhir tahun. Lagunya berjudul Rise dan sangat cocok untuk kuda yang selalu menjadi raja di setiap pertandingan pacuan kuda. Lirik sangat berat dan berasosiasi dengan kemenangan yang muncul setelah mengalahkan semua rintangan. Lagu ini sangat memberi inspirasi dan memiliki pesan positif. Tidak harus berkaitan dengan olahraga tetapi juga bisa diaplikasikan pada isu lainnya,” ungkap Richie kepada majalah People.

Setelah bertemu dengan American Pharaoh dan mendedikasikan lagu ciptaannya untuk kuda andalannya itu, Richie mengaku semakin yakin jika ia akan memenangkan pertandingan lainnya.

“Saya yakin kuda ini akan terus karena itu saya pun akan terus menjagokannya di pertandingan mana pun!” tutupnya.

Syanne/Tabloidnova.com