Rumah Lance Bass 'N Sync Selamat Dari Kebakaran Hutan

By , Kamis, 6 Agustus 2015 | 01:30 WIB
Lance Bass (Nova)

Tabloidnova.com - Lance Bass 'N Sync mengaku lega karena tim pemadam kebakaran berhasil memadamkan pekarangan rumahnya yang hangus terbakar. Suhu udara yang terus bertambah tinggi di California bagian Selatan akhir pekan ini, menyebabkan banyak daerah terutama yang masih banyak pohon dan semak belukar menjadi terbakar. Salah satu daerah yang mengalami hal itu adalah pekarangan Lance yang terbakar sejak Jumat sore kemarin yang berada di daerah Sherman Oaks.

“Halaman belakang saya kebakaran! Ada hutan api kecil di belakang rumah saya dan ini baru pertama kali saya melihat helikopter terbang begitu dekat dengan api. Ya, inilah resikonya jika kamu tinggal di sebelah hutan di Los Angeles,” ungkap Lance dalam sebuah video yang diedarkan oleh NBC Los Angeles.

Dalam video itu, terlihat juga bagaimana Lance begitu seksama mengamati apa yang terjadi di belakang rumahnya karena dalam video itu diperlihatkan juga cuplikan dimana Lance merekam aksi helikopter yang menuangkan air dari lokasi sumber terdekat melalui galon dari atas.

Api akhirnya padam dan dikabarkan sekitar 75 orang petugas pemadam kebakaran dengan beberapa helikopter yang berusaha memadamkan api yang akhirnya padam satu jam sesudahnya. Beruntung, beberapa bagian dari perumahan yang dekat dengan hutan ini tidak tersambar api. Tim pemadam kebakaran ini merupakan bagian dari 8000 petugas pemadam kebakaran yang berusaha memadamkan sekitar 20 kebakaran hutan yang ada di Caliornia, menurut laporan NBC News.

Sebagai ungkapan terima kasihnya, Lance memposting foto bersama beberapa petugas pemadam kebakaran.

“Petugas pemadam kebakaran saat ini menyelamatkan rumah saya. Terima kasih. Terima kasih pada pria-pria hebat ini dan juga tim pemadam kebakaran lainnya beserta juga tim polisi yang menyelamatkan halaman rumah serta lingkungan di sekitar rumah saya.” .

Syanne / Tabloidnova.com