Ryan Reynolds Langgar Janji Sendiri Soal Pujian Terhadap Bayi Perempuannya

By nova.id, Senin, 31 Agustus 2015 | 11:15 WIB
Ryan Reynolds (nova.id)

Tabloidnova.comRyan Reynolds akhirnya melanggar perkataannya sendiri karena kemarin ia tidak malu-malu mengungkapkan perasaan sayang pada bayinya melalui akun twitter. Ia bersama istrinya Blake Lively merupakan orang tua dari bayi perempuan berumur 8 bulan bernama James.

“Tidak ada hal yang lebih baik dari menghabiskan waktu pagi dengan menatap mata bayi perempuan saya. Sambil berbisik, saya, sepertinya mabuk kepayang, tak mampu menahannya!” tulis Ryan dalam akun twitternya.  

Padahal sebelumnya, ia sempat menganggap kelakukan seperti itu agak berlebihan. Saat diwawancara oleh HuffPost Live bulan lalu, ia menjelaskan kenapa ia memilih untuk bersikap netral saja dalam mengungkapkan kasih sayangnya kepada anaknya di depan publik.

“Agak menyebalkan jika ada seseorang yang mengoceh mengenai anaknya sendiri ke depan publik melalui akun jejaring sosial mereka. Saya biasanya akan mengambil sikap yang berbeda. Saya mungkin akan menulis banyolan, konyol mengenai bagaimana anak perempuan saya payah dengan kemampuan seninya. Saya punya teman yang mengumbar soal anaknya yang baru berumur dua tahun tetapi sudah bisa mengutip dari Chekhow. Mendengar hal seperti itu, saya cuma bisa berkomentar, ‘Anak kamu memang jenius tetapi bisa juga ia seorang yang menyebalkan!’” komentar aktor 38 tahun pada saat itu.

Ditambahkan Ryan jika ia tidak akan sungkan memuji anaknya sendiri tetapi biasanya dalam rumahnya sendiri.

“Setiap orang akan berpikir jika anak mereka adalah hadiah Tuhan yang hidup dan itu memang demikian bagi keluarga mereka. Ketika saya sedang berada dalam momen personal, saya akan melihat anak perempuan saya dan akan mengatakan padanya jika dirinya adalah mahluk paling luar biasa yang pernah saya temui dalam hidup saya! Sekarang ini, bayi saya mulai belajar menyebutkan kata mama. Hal ini jelas merupakan hal yang tidak menguntungkan buat saya. Ternyata, air susu dari dada seorang ibu memberikan sistem pendukung hidup tersendiri dimana seorang anak akan bergravitasi pada dada tersebut. Sementara saya adalah pihak yang bukan memberi ASI.” ucapnya.

Syanne