Sebagian dari Anda pasti mengenal sosok perempuan kelahiran Padang, Sumatera Barat ini. Populer sebagai salah satu top perancang busana muslimah, nama Ria Miranda mulai ramai dibicarakan karena ia dianggap mempengaruhi tren pemakaian busana muslim modis atau tren hijab yang merebak lima tahun belakangan di Indonesia.
Bersama Dian Pelangi dan beberapa nama besar sosok desainer busana hijab lainnya, kesuksesan pemilik nama lengkap Indria Miranda ini diklaim dimulai dari eksistensinya di komunitas hijabers yang kian melambungkan namanya.
Baca: Demi Kesan Elegan, Hindari Aksesori ini Saat Pakai Hijab
Berbeda dengan rekan sejawat seperti Dian Pelangi yang mengusung palet terang maupun Jenahara yang mengusung warna-warna gelap, Ria Miranda yang dijuluki Queen of Shabby Chic ini banyak melansir deretan koleksi yang mengusung sentuhan warna pastel, bersiluet simpel yang feminin dan minimalis.
Ria Miranda yang dulu sempat ambil bagian dalam perhelatan Jakarta Islamic Fashion Week 2013 kini tengah mengandung anak keduanya. Ini yang menarik untuk disimak oleh tabloidnova.com, terutama inspirasi gaya hijab hamil ala desainer Ria Miranda.
Baca: Inspirasi Gaya Hijab Turban dari Dua Kontestan X-Factor Indonesia 2015
Tanpa membuang karakter khas gaya busana hijabnya yang cenderung simpel dan menawarkan rona pastel, gaya hijab hamil Ria Miranda dapat Anda aplikasikan secara mudah. Pasalnya, ikon kecantikan salah satu produk kosmetik berlabel halal ini tidak banyak mengubah selera hijab modis kesehariannya dalam penampilan gaya hijab hamil miliknya. Seperti yang terlihat di sejumlah foto yang diunggah Ria Miranda dan suami di akun instagram resmi @riamiranda.
Perbedaan hanya terletak pada pemilihan ukuran busana yang lebih longgar dan bersiluet flowing demi mengikuti bentuk tubuh. Kesan elegan sekaligus fleksibel tetap menjadi prioritasnya, itulah mengapa busana gaya hijab hamil ala Ria Miranda didominasi oleh motif cetak dalam model abaya, kaftan maupun dress panjang bersiluet A-line.
Baca: Modis dan Santun, Inilah 3 Gaya Hijab Cantik Angel Lelga
Khusus soal embellishment, lagi-lagi Ria hanya memilih aplikasi beadings di bagian leher dan dada saja yang ia permanis lewat lilitan gaya hijab santun yang simpel. Menariknya, busana hijab hamil Ria Miranda juga tak takut-takut menggabungkan dua motif berbeda dalam dua warna yang berbeda pula. Sebut saja misalnya hijab segi empat bermotif warna tosca pastel yang diserasikan bersama atasan tunik model batwing tangan tiga per empat bermotif abstrak warna putih.
Baca: Gaya Hijab Modis Cantik ala Ibunda Raffi Ahmad, Amy Qanita
Ria juga tidak takut untuk menerapkan gaya tumpuk atau three pieces yang memadukan dalaman kemeja sifon putih berlengan lonceng dengan luaran model tangan tujuh per delapan yang manis. Soal warna, krem, putih gading, hijau pupus, kuning gading, biru muda, dusty pink dan segenap warna pastel lainnya tak pernah ia lepaskan.
Bagaimana, berniat mencoba gaya hijab hamil ala Ria Miranda bagi Anda yang tengah mengandung buah hati tercinta?
FOTO-FOTO: Instagram @riamiranda