Meiyanne Sempat Dihalangi Temannya Sebelum Loncat dari Apartemen

By nova.id, Jumat, 4 September 2015 | 11:45 WIB
Apartemen Essence (nova.id)

Polisi melakukan pemeriksaan terhadap beberapa saksi terkait jatuhnya Meiyanne Saad (30) dari lantai 15 Apartemen Essence Darmawangsa, Jakarta Selatan, Rabu (2/9/2015) malam. Salah satu saksi yakni teman dari Meiyanne yang berada di dalam unit apartemen. "Katanya dia (Meiyanne) mau loncat, dihalangi sama temannya. Temannya juga enggak percaya kalau dia mau loncat beneran. Ini sementara dari keterangan saksi (teman Meiyanne di apartemen)," kata Kepala Satuan Reserse Krimnal Polres Metro Jakarta Selatan Ajun Komisaris Besar Audie Latuheru, Jumat (4/9/2015). Namun, kata Audie, polisi akan tetap menelusuri penyebab pasti dari penyebab jatuhnya Meiyanne. Hal ini sesuai dengan prosedur operasional standar dari kepolisian.

Baca juga: Siapkan Tim Khusus, Facebook Rilis Fitur Pencegah Bunuh Diri! "Secara normatif, kalau ada orang jatuh, polisi akan menyelidiki. Ini jatuh, bunuh diri atau didorong," kata Audie. Sementara, polisi baru bisa mendapat keterangan tersebut. Sehingga masih perlu didalami lebih jauh. "Sementara kita masih dapati seperti itu. Belum ada yang lain," kata Audie, Saat ini, sudah lima saksi diperiksa oleh polisi. Lima saksi tersebut berasal dari teman dan sekuriti apartemen. Meiyanne Saad mengunjungi apartemen tersebut pada Rabu (2/9/2015) malam untuk bertemu dengan temannya yang tinggal di sana. Namun, ia justru ditemukan meninggal dalam kondisi berpakaian lengkap dan berlumur darah pada Rabu sekitar pukul 22.20 WIB. Ia ditemukan oleh seorang satpam apartemen berinisial MM (22). Kejadian itu pun langsung dilaporkan ke Polsek Kebayoran Baru. Sampai saat ini, polisi belum memastikan apa penyebab Meiyanne terjatuh dari tempat tersebut.

Beragam komentar mengiringi sebaran warga di media sosial, sebagian besar kagum dengan ketulusan Soleh saat bekerja. 

Unoviana Kartika / Kompas.com