Ukuran Piring Lebih Besar Bikin Porsi Makan Lebih Banyak, Lo!

By nova.id, Kamis, 1 Juni 2017 | 10:45 WIB
Ukuran Piring Lebih Besar Bikin Porsi Makan Lebih Banyak, Lo! (nova.id)

Sebuah studi terbaru mengatakan jika orang dewasa secara konsisten mengonsumsi makanan lebih banyak jika makanan tersebut disajikan pada piring yang lebih besar. Atau dengan kata lain, ukuran piring lebih besar bikin porsi makan lebih banyak, lo!

Analisis yang dipublikasikan pada The Cochrane Library ini melakukan 72 percobaan random acak di negara-negara yang memiliki pendapatan tinggi. Namun, kebanyakan dilakukan di Amerika Serikat.

Para partisipan yang merupakan orang dewasa secara konsisten menunjukkan jika ukuran piring lebih besar bikin porsi makan lebih banyak. Namun, hal tersebut tidak terjadi pada anak-anaknya. Menariknya, efeknya justru berlaku hanya pada orang dewasa, baik pria maupun perempuan. Apalagi untuk mereka yang memiliki masalah obesitas dan sedang merencanakan mengikuti program diet.

Baca: Ketahui Tipe Obesitas dari Area Berlemak di Tubuh

Eksperimen ini hanya dilakukan pada satu hari, namun efek yang ditimbulkan sangat luar biasa. Para peneliti memperkirakan, jika porsi disajikan pada piring yang lebih kecil maka asupan makanan yang sesuai dapat dicapai dari waktu ke waktu. Rata-rata asupan energi harian pun akan menurun sekitar 8,5 hingga 13,5% di Inggris, dan mungkin lebih di Amerika Serikat.

“Sangat penting untuk sadar akan pengaruh lingkungan sekitar, juga untuk menyadari apa saja makanan yang diletakkan pada piring kita. Sangat penting mendorong toko dan restoran untuk menyajikan porsi yang lebih kecil,” kata Gareth J. Hollands, peneliti dari University of Cambridge.  

Baca: 5 Langkah Atasi Obesitas

Para peneliti menyajikan beberapa penjelasan mengenai ukuran piring lebih besar bikin porsi makan lebih banyak. Porsi makan normal saat ini ternyata sudah ‘membesar’ dari sebelumnya, orang-orang menganggap itu merupakan porsi yang sama dan kewajiban mereka mengonsumsi makanan tersebut, sehingga mereka tidak sadar piring yang lebih besar membuat mereka memilih lebih banyak makanan untuk mengisi perut mereka. Demikian menurut Gareth.

Gita Laras Widyaningrum/intisari-online.com Sumber: NYtimes