Ini Bentuk Kepedulian Leonardo DiCaprio Terhadap Lingkungan

By nova.id, Sabtu, 26 September 2015 | 04:00 WIB
Leonardo DiCaprio menunjukkan dukungannya untuk perkembangan ekonomi energi bersih, ia menghentikan investasi bahan bakar fosil. (nova.id)

Tabloidnova.com - Leonardo DiCaprio menunjukkan dukungannya untuk perkembangan ekonomi energi bersih, caranya dengan melakukan keputusan menghentikan investasi bahan bakar fosil. Aktor yang dikenal sebagai aktivis lingkungan ini bergabung dalam kampanye yang menggunakan keputusan investasi mereka sendiri, sebagai alat untuk memerangi pemanasan global. Leo bergabung dengan 2000 orang dan 400 institusi yang berkomitmen menghapus investasi bahan bakar fosil melalui Koalisi Divest-Invest di New York, Selasa lalu.

Baca juga : Leonardo DiCaprio Gelar Pesta Mewah Untuk Galang Dana

Keputusan itu akan merepresentasikan investasi sebanyak 2.6 milyar dollar, 50 kali lebih besar dari jumlah yang terkumpul tahun lalu. Aktor 40 tahun ini tidak hanya berjanji tidak hanya melepas investasi dana dari yayasan sosialnya, tetapi juga menerapkannya juga pada kekayaan pribadinya.

Baca juga : Leonardo DiCaprio Sumbang 15 Juta Dollar untuk Selamatkan Bumi

"Perubahan iklim mempengaruhi kesehatan planet dan seluruh penghuninya dengan parah. Kita harus mentransisi semuanya kepada ekonomi energi yang bersih yang tidak bergantung pada bahan bakar fosil. Sekarang adalah waktunya untuk memilah-milah dengan bijak kemana investasi akan kita berikan. Kita harus tunjukan pada para pemimpin dunia jika kita sebagai perorangan atau institusi melakukan pergerakan untuk perubahan iklim ini. Kita berharap mereka melakukan tugasnya Desember nanti di Paris dalam forum diskusi PBB tentang perubahan iklim ini ," ungkap Leonardo kepada businessgreen.com.

Baca juga : Wow! Leonardo DiCaprio Siap Jadi Presiden

Sudah sejak lama Leo dikenal sebagai aktivis lingkungan yang berdedikasi. Ia menghabiskan banyak waktu kerjanya melalui yayasan sosial atas namanya, Leonardo DiCaprio Foundation, sebagai advokat upaya konservasi di seluruh dunia. Musim panas yang lalu, ia mendonasikan dana sebesar 15 juta dollar kepada 30 organisasi yang bekerja mengimplementasikan proyek konservasi inovatif di seluruh dunia. Ia juga berhasil mengumpulkan dana 40 juta dollar lewat pesta gala yang ia gelar di Saint Tropez dimana ia melelang barang mewah dan pengalaman bersama untuk pertama kali. Keuntungan dari lelang ini akan dikucurkan untuk proyek yayasan Leonardo yang berusaha menjaga habitat alam liar yang hampir punah.

Syanne/Tabloidnova.com