Studi: Konsumsi Empat Sendok Minyak Zaitun Sehari Bantu Cegah Kanker Payudara

By nova.id, Jumat, 16 Oktober 2015 | 03:15 WIB
Studi: Konsumsi Empat Sendok Minyak Zaitun Sehari Bantu Cegah Kanker Payudara (nova.id)

Olive oil atau minyak zaitun memang sudah terkenal kaya manfaat bagi tubuh. Selain berkhasiat bagi kecantikan kulit, penggunaan minyak zaitun juga disarankan para pakar untuk pengolahan makanan dibanding minyak kelapa sawit atau margarin.

Terbaru, ialah manfaat minyak zaitun untuk mencegah kanker payudara. Seperti penelitian di Spanyol yang menemukan manfaat konsumsi empat sendok minyak zaitun sehari bantu cegah kanker payudara.

Baca: Siapa yang Berisiko Lebih Tinggi Terkena Kanker Payudara?

Dalam penelitian tersebut, sebanyak 4200 perempuan berusia 60 sampai 80 tahun dibagi menjadi tiga kelompok dan masing-masing mendapatkan menu diet mediterania yang berbeda. Kelompok pertama ditambahkan minyak zaitun, sedangkan yang kedua ditambahkan kacang-kacangan, sementara yang terakhir menerapkan diet rendah lemak.

Baca: Duh, Jauhi Pengobatan Medis Perburuk Kondisi Kanker Payudara!

Aturan diet mediterania sendiri terdiri dari konsumsi buah-buahan, sayur, kacang-kacangan, ikan dan juga daging. Dalam pemeriksaan lanjutan setelah lima tahun, ditemukan bahwa perempuan yang melakukan diet mediterania dengan menambahkan konsumsi empat sendok minyak zaitun berisiko 68 persen lebih rendah terserang kanker payudara. Empat sendok minyak zaitun ditambahkan dalam salad, roti, dan juga masakan.

Baca: Extra Virgin Olive Oil Tak Baik untuk Memasak?

Bila anjuran konsumsi empat sendok minyak zaitun bisa bantu cegah kanker payudara, lalu bagaimana cara kerjanya?

Menurut penjelasan Dr. Miguel Angel Martines Gonzales, peneliti dari University of Navarra, Spanyol, mengatakan bahwa zat-zat yang terkandung dalam minyak zaitun dapat mencegah berkembangnya sel kanker dan juga mematikan sel-sel yang tidak normal. Dengan kata lain, minyak zaitun bermanfaat mencegah kanker payudara.

Cara mengurangi risiko kanker payudara lainnya adalah dengan mengonsumsi makanan sehat seperti buah dan sayuran, menjauhi minuman beralkohol, tidak merokok serta pemeriksaan rutin payudara secara berkala oleh dokter.

Baca: 3 Aturan Saat Membeli Minyak Zaitun

Agra Winona/intisari-online.com Sumber: webMD