Usai Melahirkan, Adele Merasa 'Karatan' Sebagai Penyanyi

By nova.id, Selasa, 27 Oktober 2015 | 04:00 WIB
Adele (nova.id)

Tabloidnova.com – November mendatang, Adele akan mengeluarkan album terbarunya yang berjudul “25.” Sebagai teaser, video klip terbarunya, “Hello,” sudah dikeluarkan Jumat kemarin. Jeda antara album terbaru dan album sebelumnya cukup lama, sekitar dua tahun karena penggarapan album dikerjakan setelah ia melahirkan anak pertamanya, Angelo. Saat memperkenalkan lagu terbarunya, penyanyi 27 tahun ini membeberkan sedikit cerita di belakang pembuatan album terbarunya itu.

“Ini akan menjadi album terakhir yang menggunakan judul dari umur saya saat menggarap album. Kenapa seperti itu karena dulu saya ingin album itu mencerminkan kehidupan saya sesuai dengan umur saya pada saat itu.Tetapi, rasanya setelah ini, tidak akan ada perubahan yang signifikan lagi dalam hidup saya,” terang penyanyi asal Inggris ini saat diwawancara oleh Zane Lowe di radio Beats 1.

Baca: Break Menyanyi, Adele Malah Ganti Profesi

Ditambahkan jika bukannya ia telah berubah menjadi pesimis. Namun, ia merasa perubahan terbesar dalam hidupnya telah terjadi pada saat ia berusia 25 tahun. Adele dan pasangannya, Simon Konecki, menyambut kelahiran bayi laki-laki mereka pada bulan Oktober 2012. Setelah melahirkan, ia memutuskan vakum untuk mengurus anaknya.

“Saya tahu ucapan saya mungkin salah. Tetapi saya merasa perubahan paling besar dalam hidup saya telah terjadi di dua tahun terakhir ini. Menjadi orang tua, mendadak saya dan teman-teman saya yang lain menjalani kehidupan orang dewasa yang bertanggung jawab yang sebelumnya mana pernah terpikirkan oleh saya,” tambahnya.

Dan, setelah menjalani kehidupan sebagai ibu itu, Adele mengaku ia sempat panik dan sangat deg-degan ketika harus masuk ke studio lagi.

“Saya benar-benar berjuang untuk bisa menulis lagu lagi karena saya mendadak menjadi sangat lamban. Ini pasti sebagai akibat saya terlalu lama jadi seorang ibu. Akhirnya, saya harus menunda lagi masa kerja saya. Dan, ketika saya merasa sudah siap, ternyata susah juga ya mengatasi rasa kagok. Sempat dua kali saya merasa karatan karena saya merasa suara saya sudah mengering!” katanya.

Syanne