Kenakan Kostum Winnie the Pooh, Robert Downey Jr. Hibur Penggemarnya

By nova.id, Sabtu, 31 Oktober 2015 | 07:00 WIB
Robert Downey Jr (nova.id)

Tabloidnova.com – Iron Man memang bisa melakukan apapun. Setidaknya, itulah yang dilakukan oleh Robert Downey Jr, pemeran Iron Man. Ketika Vicky Keyte curhat mengenai anaknya, Daniel, yang menderita penyakit cystic fibrosis, yang sering menjadi korban cemooh teman-teman sekolahnya jika ia tidak akan pernah sembuh dari penyakitnya itu.

“Kepada Robert Downey Jr, ini adalah anak laki-laki saya, Daniel dan ia memiliki cystic fibrosis. Umurnya 7 tahun dan keinginannya hanyalah bertemu dengan idolanya, Iron Man, karena ia selalu berhasil mengatasi cemoohan dari teman-temannya di sekolah dengan mengatakan jika Iron Man sama dengan dirinya, memiliki tempat khusus di dadanya yang merupakan penggerak utama tubuhnya. Saya membagikan kisah ini dengan harapan Mr. Stark (begitu panggilan Daniel setiap kali ia menggunakan kostum kesayangannya) bisa menemukan cara untuk menghubungi saya supaya Daniel bisa mendapat dorongan semangat.” Begitu tulis Vicky mengenai anaknya melalui akun Instagram-nya

Dan, ternyata posting-an itu terbaca juga oleh aktor 50 tahun ini. Minggu kemarin, Robert Downey Jr, membalasnya dengan memasang foto dimana ia menggunakan kostum Tigger, tokoh macan dalam Winnie the Pooh, dan berpose seperti sedang mencakar.

“Di sini Mr. Stark. Ini untuk Daniel yang memiliki hari yang berat baru-baru ini. Ketika saya sedang menjalin masa-masa sulit, saya temukan pendorong semangat saya yang begitu membantu saya. Dan maukah kamu datang ke premiere film Captain America: Civil War di Los Angeles sebagai tamu saya? Jika bersedia, minta pegawai kamu hubungi pegawai saya. Saya harapkan semua yang terbaik,” tulis Robert Downey Jr.

Mendapat balasan seperti itu, jelas membuat penggemarnya yang tengah sakit itu kesenangan. Ibu Daniel kemudian mem-posting video reaksi Daniel saat mendapat balasan dari idolanya.

“Tampaknya, ada orang yang sedikit terlalu gembira akan bertemu dengan idolanya. Secara fisik, kami tidak mempercayai dan tidak membayangkan bagaimana harus berterima kasih pada semua pihak yang membantu. Saya mencoba meng-update perkembangan anak saya, termasuk nanti saat fitting tuxedo-nya yang sudah ia minta sejak hari ini karena ia ingin bertemu dengan idolanya dengan gaya seperti seorang bintang. (Peluncuran film Captain America: Civil War sendiri baru akan berlangsung bulan Mei 2016).” tulisnya lagi.

Syanne