Kisah Paulus yang Dikira Sudah Meninggal, Ternyata Hanya Kelaparan

By nova.id, Jumat, 30 Oktober 2015 | 04:09 WIB
Paulus Yohanes Budi Santoso (38) tergolek lemas di IGD RSUP Sanglah (nova.id)

Paulus Yohanes Budi Santoso (38) tergolek lemas di IGD RSUP Sanglah, Kamis (29/10/2015).

Tanpa mengenakan baju, Paulus terlentang hanya mengenakan celana pendek dengan selimut yang menutup badannya.

Tak sepatah kata pun yang terucap dari mulutnya. Sesekali ia hanya membuka mata dan membuka mulutnya untuk sekedar meghirup udara.

Paulus dibawa petugas BPBD Kota Denpasar di kamar kosnya di Gang Durian, Denpasar. Awalnya, petugas BPBD menerima laporan dari masyarakat bahwa Paulus telah meninggal.

Saat petugas datang dan memeriksa, seketika Paulus sadar. Ia pun langsung dibawa ke RSUP Sanglah sekitar pukul 10:30 Wita.

Baca juga: Pembunuhan Pedagang Pertama Didalangi Tukang Pijat

Tak ada satupun keluarga yang menemaninya di RSUP Sanglah. Paulus mengalami lemas karena tidak makan dan minum.

"Sudah 3 hari ia tidak makan dan minum," ujarnya seorang dokter yang memeriksa Paulus.

Pria 38 tahun itu kini masih menjalani perawatan di IGD RSUP Sanglah. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai latar belakang dan identitasnya.

"Sampai sekarang tidak ada keluarganya yang menemaninya," ujar seorang petugas medis

Paulus Yohanes Budi Santoso (38) tergolek lemas di IGD RSUP Sanglah, Kamis (29/10/2015).

I Dewa Made Satya Parama / Tribun