Begini Cara Bedakan Wajah Hasil Operasi Plastik dengan Suntik Filler

By , Rabu, 4 November 2015 | 03:30 WIB
Cara Bedakan Wajah Hasil Operasi Plastik dengan Suntik Filler (Nova)

Dua pekan lalu, publik sempat dikejutkan dengan berita heboh operasi bedah plastik pedangdut Nita Talia. Hingga berita ini dilansir, masih saja ada ulasan artikel yang membahas siapa saja artis Indonesia yang operasi plastik. Bahkan, sejumlah nama pun ikut diduga menempuh jalur operasi plastik demi mendapatkan perubahan wajah yang sempurna.

Berkaca pada merebaknya tren sekaligus rasa penasaran bagaimana cara membedakan wajah hasil operasi plastik dengan suntik filler, tabloidnova.com mencoba bertanya pada salah satu dokter ahli kecantikan, dr.Olivia Ong, dipl.AAAM,

Cara membedakan wajah hasil operasi plastik sebenarnya bertujuan sebagai pendekatan untuk tidak mudah menebak atau menetapkan seseorang tengah menjalani operasi plastik. Nah, bagaimana cara bedakan wajah hasil operasi plastik dengan yang tidak, seperti hanya perawatan suntik filler? Ini jawabannya.

Baca: Wajah Cantik dengan Satu Titik Suntik Filler Tanpa Rasa Sakit

“Jujur, untuk wajah hasil bedah bagaimana perbedaan dan tampaknya, bijaknya saya tidak dapat berkomentar soal ini, karena bukan keahlian saya. Namun khusus untuk hasil terapi injeksi botoks demi meniruskan rahang atau filler untuk memancungkan hidung dan membentuk dagu hasilnya sangat natural,” ungkapnya saat dihubungi oleh tabloidnova.com .

Enggan berkomentar soal cara membedakan wajah hasil operasi plastik dengan yang tidak, dr. Olivia lebih memilih menjelaskan wajah hasil perawatan suntik filler. Menurutnya, wajah hasil suntik filler sangat natural, baik ketika dilihat maupun diraba sekalipun.

Baca: Hindari 7 Hal Berikut Pasca Injeksi Dermal Filler

“Tidak ada yang beda dengan sebelum terapi, pasien tak merasakan perbedaan wajahnya sebelum atau sesudah terapi. Suntik filler tak menganggu gerakan ekspresi sehingga pasien tak perlu khawatir saat area terapi terkena sentuhan yang agak keras atau benda-benda yang misalnya datang melayang ke arah wajah. Area yang disuntik filler pun tak akan bengkok, patah atau berubah,” jelasnya panjang lebar.

Baca: Jangan Sembarangan, Begini Tahapan Prosedur Suntik Filler yang Benar!

Dokter yang memiliki klinik kecantikan yang berlokasi di Jalan Gunawarman tersebut memaparkan bahwa kondisi ini disebabkan kandungan filler adalah Hyaluronic Acid, yaitu bahan yang semula memang ada di tubuh kita sendiri, saat disuntikkan di area yang tepat maka akan menyatu dengan baik.

“Yang diperlukan pasien tinggal memilih dokter yang berpengalaman dan terpercaya untuk menyuntikkan botoks dan filler dengan baik sekaligus tepat di wajahnya,” sarannya.