Dikira Jadi Pemeran Ekstra di Star Wars: The Force Awakens, Ini Reaksi John Boyega

By nova.id, Selasa, 22 Desember 2015 | 09:00 WIB
John Boyega (nova.id)

Tabloidnova.comBerkat “Star Wars: The Force Awakens,” nama John Boyega mulai dikenal banyak orang. Tetapi, sebelum film ini diputar di bioskop dan dirinya keliling ke berbagai media untuk mempromosikan film tersebut, banyak temannya yang meremehkan dirinya dan mengira peran yang ia mainkan hanyalah sebagai pemeran ekstra. Mereka sama sekali tidak menyangka jika ternyata ia berperan sebagai pemeran utama film.

“Saya bawa teman-teman saya ke acara pemutaran perdana film Star Wars di London. Setelah film selesai, mereka langsung takjub pada saya karena durasi penampilan saya di film itu begitu panjang. Mereka mengira saya akan tampil beberapa menit saja hanya sebagai pemeran ekstra! Mendengar komentar itu, saya langsung ngamuk. Mereka pikir apa yang saya kerjakan setiap minggu harus pulang balik London Dubai dari Senin sampai Jumat selama dua tahun terakhir ini?” celetok aktor 23 tahun asal Inggris ini.

Berperan sebagai Finn dalam sekuel Star Wars yang baru ini sangat disadari John jika kehidupannya akan berubah. Itu sebabnya ia mengaku setiap kali ia tampil di berbagai acara promosi film, ia selalu merasa bersyukur.

“Apa yang saya kerjakan sekarang adalah sesuatu yang besar dan saya merasakan cinta yang besar dari penggemar Star Wars dan publik,” tambahnya.

Walau sekarang John selalu menunjukkan kerendahan hatinya atas kepopuleran yang ia dapat dari proyek Star Wars ini, ia mengaku sempat juga menjaga pencitraannya di depan sutradara, J.J. Abrams.

“Butuh tujuh bulan proses audisi, lalu J.J. mengirimkan email pada saya untuk mengecek keberadaan saya. Saya pun sok sibuk dalam rangka pencitraan. Saya bilang jika saya sedang berada di galeri seni, walau sebenarnya saya sedang berada di rumah. Saya sengaja berbohong biar sutradara tidak menganggap kamu memang sedang tidak ada kerjaan!” katanya.

Syanne