Farhan: Biarkan Ridzky Menunggu Kami di Pintu Surga

By , Rabu, 23 Desember 2015 | 03:00 WIB
Muhammad Farhan dan keluarga (Nova)

Tabloidnova.com - Kenangan manis soal Muhammad Ridzky Khalid, putra presenter Farhan, tak hanya melekat di benak sang ayah. Melainkan adik kandungnya, Muhammad Bisma Wibisana. Semasa hidupnya, Bisma lah, 'sahabat' terdekat Kiky. Saking dekatnya, Kiky tak sungkan untuk menjahili Bisma.

"Ridzky itu paling jahil, gangguin adiknya. Kalau istilah Bisma itu, mas Kiky ini annoying. Makanya pas Kiky dikubur, Bisma bilang, 'mas Kiky baik-baik ya di rumah baru jangan annoying'," kata Farhan menirukan ucapan putra keduanya.

Awalnya, Bisma lah orang yang paling optimis jika sang kakak bisa kembali pulih dari kondisi komanya. Namun, Allah berkata lain. Bisma harus merelakan sang kakak pergi lebih dulu menghadap Sang Khalik. Saat itulah Bisma menangis.

"Dia (Bisma) paling optimis. Dia selalu bilangg suatu hari mas Ridzky pasti bangun. Kami bertiga menyaksikan kepergian Ridzki, akhirnya dia (Bisma) nangis," kata Farhan saat dijumpai di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Senin (21/12/2015).

Baca: Sedih, Farhan Ikhlas Lepas Alat Bantu yang Topang Kehidupan Putra Sulungnya

Bagi Farhan, Ridzky adalah anak yang ceria dan memiliki karakter yang kuat. Dibalik kekuarangan Ridzky sebagai seorang anak berkebutuhan khusus (the child with special needs), Farhan tetap bangga sebagai seorang ayahnya.

"Dia enggak pernah enggak ketawa walaupun di mobil sepi, ceria. Kalau dengarin lagu, dia plesetin itu lagu yang biasa dia dengar," kenang Farhan. "Alhamdulillah enggak ada keluh-kesahnya. Enggak gampang, tapi bukan karena dia menyulitkan, tapi kemauan dia yang keras," puji Farhan.

Di akhir cerita soal sosok Ridzky, Farhan berharap kelapangan untuk putranya. "Ya Allah berikan kubur yang lapang, ampuni dosanya, sempurnakalah hitungan amalnya saat hisab di hari akhir nanti. Biarkan Ridzky menunggu kami di pintu surga," ucap Farhan menahan air matanya.

Okki Margaretha/Tabloidnova.com