Keluarga Sengaja Tutupi Sakit yang Diderita Budi Anduk

By , Senin, 11 Januari 2016 | 08:00 WIB
Budi Anduk terbaring di Rumah Sakit Dharmais, Jakarta Barat. Namun, belum ada pihak yang bisa dikonfirmasi perihal sakit yang diderita Budi. (Nova)

Tabloidnova.com - Komedian bertubuh gempal, Budi Prihatin atau yang akrab disapa Budi Anduk, saat ini sedang terbaring di Rumah Sakit Dharmais, Jakarta Barat. Namun, sampai saat ini, belum ada pihak yang bisa dimintai konfirmasi mengenai sakit yang diderita Budi. Padahal, sahabat Budi, presenter Arie Untung, sempat menyarankan keluarga agar mempublikasikan sakit yang menyerang Budi, agar banyak pihak yang datang membantu.

"Kita sudah infokan seperti itu, gimana kalau kita kasih tahu teman-teman yang lain, biar kalau semakin banyak yang tahu mungkin bisa banyak yang bantu juga. Tapi mungkin kebijakan keluarga Budi seperti itu, kita hormati, mudah-mudahan doanya saja," kata Arie saat dihubungi Senin (11/1/2016).

baca: Dirawat di Rumah Sakit, Bagaimana Kabar Budi Anduk?

Diakui Arie, pihak keluarga Budi memang memintanya untuk menutup rapat-rapat perihal sakit yang kini sedang diderita Budi. Sebagai sahabat, Budi hanya bisa mengamini, menuruti keputusan yang sudah dibuat keluarga. "Kita enggak tahu pasti, soalnya pihak keluarga bilang jangan dikasih tahu (sakit yang dialami Budi Anduk). Kita menghormati keputusan keluarga," kata Arie.

Kepada siapapun, Arie memohon doa agar sahabatnya bisa sembuh dan beraktivitas lagi. "Kita doakan mudah-mudahan lewat masa-masa kritisnya, cepat sembuh dan bisa kembali kerja," harap suami dari presenter Fenita Arie ini.

Novrina/Tabloidnova.com