Jennifer Aniston Beberkan Resepnya Dalam Berdiet

By nova.id, Sabtu, 23 Januari 2016 | 01:00 WIB
Jennifer Aniston (nova.id)

Tabldoinova.comMempetahankan tubuh sexy seperti Jennifer Aniston jelas tidaklah mudah. Saat diwawancara oleh majalah Bon Appétit, pemeran Rachel dalam serial “Friends” ini mengaku jika komit pada diet itu memang tidaklah mudah. Setiap paginya, ia menegaskan jika tubuhnya haruslah diisi dengan asupan karbohidrat padat. Untuk menghindari kejenuhan, ia memiliki tiga macam menu sarapan pagi yang selalu ia selang-selingkan. Ia juga memastikan ketiga pilihannya itu mudah dibuat agar tidak terlalu memakan waktu saat membuatnya.

“Saya selalu memastikan setiap pagi saya mendapatkan asupan karbohidrat untuk memberi tenaga dalam saya beraktivitas. Ada tiga pilihan menu yang semua dibuat dan bisa saya makan sambil di jalan. Pertama, saya membuat smoothie yang terbuat dari pisang, buah ceri, bubuk protein, almonds, bubuk coklat, dan berbagai asupan antioksidan yang saya juga lupa namanya. Semua saya campur dengan susu almond,” terang Jen yang konfirm akan bergabung bersama pemeran “Friends” lainnya di reunian serial yang ditayangkan di Netflix.

Kalau bosan, ia pun berpindah pada menu sarapan andalannya yang lain, yaitu telur ceplok dan alpukat panggang dengan minyak zaitun.

“Kadang kalau lagi malas, saya akan ceplok telor dimana akan saya tambahkan satu atau dua putih telur yang saya santap dengan alpukat panggang yang disiram minyak zaitun dan ditaburi garam dan lada. Atau pilihan lain menyantap bubur gandum yang dikocok dengan putih telur hingga mengembang!” ungkap istri aktor Justin Theroux ini.

Dan, selama menjalankan diet, Jen mengaku bukannya tanpa godaan. Ia mengaku paling tidak kuat menahan godaan jika melihat ada kripik tortilla dan taco.

“Saya tidak bisa menahan diri saya untuk mencomot kripik tortilla yang buatan sendiri. Kalau buatan sendiri itu biasanya lebih enak, tebal dan renyah. Makanan lain yang membuat saya tidak berdaya adalah taco yang lembut, karbonara pasta, yogurt beku, dan kopi. Karbonara pasta adalah makanan favorit saya dan suami. Kalau yogurt beku itu adalah andalan saya kalau tengah malam kelaparan,” serunya.

Dalam berdiet, Jen mencoba untuk menyantap makanan organik, tidak terlalu mengasumsi gula dan banyak minum air.

“Filosopi makanan saya saat berdiet adalah makan sebanyak mungkin buah-buahan dan sayu-sayuran organik, jangan terlalu banyak mengasumsi gula, minum air putih yang banyak dan tidur dengan nyenyak!” lanjutnya.

Syanne