Kare Singkong untuk Sajian Sehari-Hari

By nova.id, Selasa, 19 Januari 2016 | 04:30 WIB
Kare Daun Singkong (nova.id)

Tabloidnova.com - Sesekali kita buat kare daun singkong. Menu sehari-hari pasti lebih beragam. Selamat memasak.

Bahan:

2 ikat daun singkong, dipetiki, direbus, ditiriskan 150 gram tempe, dipotong kotak 1 sendok makan ebi, dimemarkan 2 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya 1 batang serai, dimemarkan 2 1/2 sendok teh garam  1/4 sendok teh merica bubuk  1/2 sendok makan gula pasir  10 buah cabai rawit merah utuh  1.200 ml santan dari 1 butir kelapa  1 sendok makan minyak untuk menumis 

Bumbu Halus:

8 butir bawang merah  3 siung bawang putih  4 buah cabai merah besar  4 cm kunyit  4 butir kemiri, disangrai 1/2 sendok teh ketumbar  1/4 sendok teh jintan 

Cara Membuat Kare Daun Singkong:

1.    Tumis bumbu halus, ebi, serai, dan daun jeruk sampai harum. 2.    Masukkan santan. Aduk sampai mendidih. 3.    Tambahkan daun singkong, tempe, garam, merica, gula pasir, dan cabai rawit. Aduk  hingga matang. (Dn)

Untuk 6 porsi