Livi Zheng: 32 Kali Ditolak, Pedihnya Bukan Main!

By nova.id, Jumat, 29 Januari 2016 | 08:00 WIB
Livi Zheng (nova.id)

Tabloidnova.com - Perempuan, masih muda, dan orang Asia. Tiga kesan yang melukiskan anggapan pelaku industri film Amerika pada Livi Zheng (26) ketika mencoba peruntungannya. Sambutan tak sedap itu dirasakan Livi, tapi bukan berarti menciutkan nyalinya. Menjadi minoritas di bidang yang banyak didominasi kaum adam, memacu Livi mengubah pandangan orang. Ya, 8 tahun silam, ia hanyalah mahasiswi yang ingin bergelut di belantara Hollywood.

Menekuni studi ekonomi sesuai anjuran orangtua, entah kenapa Livi seperti merasa ada yang terlewat jika film, hasrat yang terbenam sejak SMA tak ia jajal. Untung saja, pilihan yang cukup kontras ini didukung orangtuanya. Konsekuensinya, Livi harus sepenuh hati menjalani dunia barunya. “Mungkin juga aku harus bisa karena kepepet (minta hijrah studi ke film),” kata penyuka film Léon: The Professional yang dibintangi Natalie Portman dan Gary Oldman ini.