Usai Insiden 'Bebek Nungging' Para Host Ini Tak Lagi Komunikasi Dengan Zaskia Gotik

By , Rabu, 23 Maret 2016 | 11:00 WIB
Syahnaz dan Ayu Dewi usai menjalani pemeriksaan selama dua jam di Direktorat Reserse Kriminal Khusus, Polda Metro Jaya, Rabu (23/3/2016). (Nova)

TABLOIDNOVA.COM – Ayu Dewi, Syahnaz Shadiqoh dan Dede Sunandar diperiksa sebagai saksi atas kasus dugaan pelecehan terhadap lambang negara yang dilakukan oleh Zaskia Gotik. Sejauh ini, ketiga presenter acara Dahsyat itu berstatus sebagai saksi. Usai diperiksa, Ayu Dewi dan Syahnaz mau memberikan sedikit pernyataan.

 “Alhamdulillah sudah selesai proses pemeriksaannya semoga masalahnya cepat selesai,” ucap Ayu Dewi usai diperiksa selama dua jam di Direktorat Reserse Kriminal Khusus, Polda Metro Jaya, Rabu (23/3/2016).

BACA: Sambil Menangis, Zaskia Gotik Pasrah Dipenjara Jika Terbukti Bersalah

Dikatakan Ayu, ia, Syahnaz dan Dede diberondong belasan pertanyaan oleh penyidik. Sebisa mungkin, ketiganya memberikan keterangan sejelas-jelasnya perihal dugaan pelecehan yang dilakukan oleh si Goyang Itik.

“Ada 18 pertanyaan, detailnya kan urusan penyidikan. Kita memenuhi kewajiban dan beri jawaban keterangan sesuai apa yang ditanyakan, deliknya itu urusan penyidik,” kata Ayu. “Sebagai warga negara yang baik, kita jalani pemeriksaan sebagai saksi,” tambah Syahnaz.

BACA: Minta Maaf Usai Lecehkan Lambang Negara, Zaskia Gotik Mengaku Jadi Orang Bodoh

Sejauh ini, sudah ada tujuh saksi yang diperiksa atas kasus dugaan pelecehan, yakni Denny Cagur, Ayu Ting Ting, Jupe, Raffi Ahmad, Ayu Dewi, Syahnaz, dan Dede Sunandar. Sebagai perwakilan sahabat, Syahnaz berharap kasus yang menimpa Zaskia bisa cepat selesai.

“Semoga kasusnya cepat selesai dan enggak berlarut-larut. Kita juga saat ini enggak ada komunikasi lagi sama Zaskia,” kata Sahnaz lagi.

Novrina/Tabloidnova.com