Datangi Polda, Zaskia Gotik Ambil Sendiri Surat Pemanggilan Pemeriksaan

By , Kamis, 24 Maret 2016 | 11:00 WIB
Zaskia Gotik ketika ditemui tabloidnova.com di kantor Nagaswara, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (22/3/2016). (Nova)

TABLOIDNOVA.COM – Zaskia Gotik rencananya akan dipanggil Direktorat Reserse Kriminal Khusus, Polda Metro Jaya Jakarta, Rabu (30/3/2016) mendatang. Sebelum surat panggilan dilayangkan, Zaskia dan tim kuasa hukumnya justru lebih dulu datang ke Polda Metro Jaya untuk mengambil surat panggilan tersebut.

“Ini mau ngambil surat panggilan. Eneng mau ambil sendiri suratnya. Hari ini eneng juga saksikan pencabutan laporan dari LSM KPK. Alhamdulillah lancar pencabutannya, seneng juga. Eneng juga minta maaf ke bapak ketua, terus dimaafin Alhamddulillah berjalan dengan lancar,” kata Zaskia saat ditemui di Polda Metro Jaya, Kamis (24/3/2016).

BACA: Zaskia Gotik Terancam 5 Tahun Penjara dan Denda Rp 500 Juta!

Kuasa hukum Zaskia, Eddy Ribut menjelaskan, jika kedatangannya selain mengambil surat panggilan sebagai saksi, ia kembali mengucapkan kata maaf untuk masyarakat Indonesia. “Yang kita lakukan, minta maaf ke LSM atau masyarakat Indonesia. Belum ada hukum yang mengikat untuk menyalahkan Zaskia,” katanya Eddy.

BACA: Lecehkan Negara, Zaskia Gotik: Minta Ampun Pada Seluruh Rakyat Indonesia

Rencananya, Zaskia akan diperiksa pada Rabu (30/3/2016). Di sana Zaskia akan diperiksa sebagai saksi yang mengucapkan dugaan pelecehan terhadap negara Indonesia. “Zaskia akan dipanggil di sini untuk diperiksa sebagai saksi. Hari Rabu besok Zaskia akan diperiksa. Kami akan dampingi Eneng. Jam 10 hari Rabu besok Eneng akan diperiksa,” tegas Eddy.

Novrina/Tabloidbova.com