Tabloidnova.com - Satu hal yang ditunggu-tunggu dari awal IIMS 2016 dibuka adalah program taxi ride mobil Batman bagi pengunjung yang beruntung. Ini menjadi sesuatu yang menarik perhatian.
“Mobil Batman akan kita keluarkan dari sarangnya,” jelas Ery Erlangga, Presiden Direktur PT Dyandara Promosindo.
Taxi ride merupakan kesempatan pengunjung dapat masuk dan duduk disamping pengendara menjadi penumpang khusus. Mekanisme menarik pengunjung yang beruntung nanti akan bersifat spontanitas.
Baca juga: Ini yang Dilakukan Mercedes-Benz Indonesia di IIMS 2016
“Tidak ada mekanisme khusus yang harus dilakukan oleh pengunjung. Ini sifatnya penuh spontanitas,” tutup Ery Erlangga.
Jadi bersiaplah menjadi orang-orang terpilih yang bisa merasakan langsung kokpit sang Batman dan menjadikannya pengalaman seumur hidup!