TABLOIDNOVA.COM - Semenjak bubar dari The Jonas Brothers, Nick Jonas selalu dikelilingi oleh perempuan cantik. Bahkan pacar terakhirnya, Olivia Culpo adalah Miss World tahun lalu. Sebelumnya, ia pernah berkencan dengan Miley Cyrus dan Selena Gomez. Namun, setelah putus dengan Olivia Culpo, Nick selalu terlihat tanpa pasangan. Putus dari Olivia, Nick menjelaskan pada E! News untuk sekarang ini ia belum terpikir untuk mencari pacar baru.
"Saya tidak tahu apakah saat ini saya ingin menjalin hubungan asmara. Ia merasa tahun ini adalah tahun ia fokus pada pekerjaan. Jikalau saya mau, pun saya sama sekali tidak punya waktu. Kesibukan saya sekarang ini benar-benar membuat saya tidak punya waktu pribadi. Bukannya saya menutup diri ya. Kemungkinan itu akan selalu ada tetapi tidak sekarang," ungkap penyanyi yang baru saja mengeluarkan album terbarunya itu.
BACA: Putus Cinta dengan Olivia Culpo, Begini Komentari Nick Jonas
Dijelaskan Nick, jika menulis albumnya yang sekarang ini sangat membantu dirinya move on dengan hubungan-hubungan asmaranya yang lalu.
"Bisa mengeluarkan semua uneg-uneg dan bisa akhirnya berkompromi, menerima kenyataan dan menuangkan semua itu dalam musik dan lirik adalah satu kesempatan yang jarang bisa direalisasikan bagi seorang seniman. Oleh karena itu, saya bisa menceritakan kisah pribadi saya dengan jujur. Bisa membeberkan apa yang terjadi dalam hidup dan hati saya ke musik itu rasanya sangat luar biasa!" bangganya.
BACA: Ciuman Spesial Untuk Nick Jonas Di Ulang Tahun ke-21
Ketika ditanya apakah kejujuran dalam liriknya itu akan menimbulkan reaksi defensif dari sang mantan. Dengan jujur, Nick mngaku jika ia tidak terlalu pusing soal itu.
"Saya sering memikirkan apa yang akan menjadi tanggapannya. Saya yakin dia pasti sudah mendengar beberapa lagu yang terinspirasi dari dirinya. Tetapi, entahlah. Awal mendengar lagu itu mungkin akan membuatnya kesal. Tapi, saya tidak yakin. Saya sudah hampir setahun tidak bertemu dengan Olivia. Dan, saya tidak yakin saya akan mendengar kabar tentang dirinya lagi di kemudian hari."
Syanne/Tabloidnova.com