Demi Bisa Gelar Pesta Pernikahan, Aming dan Evelyn Terima Gratisan!

By , Senin, 27 Juni 2016 | 04:00 WIB
Aming tak malu menawarkan pihak lain yang mau mendanai pesta resepsi pernikahannya dengang Evelyn Nada Anjani. (Nova)

TABLOIDNOVA.COM – Sama seperti pasangan pengantin yang lain, komedian Aming dan Evelyn Nada Anjani juga berharap bisa menggelar acara pesta resepsi pernikahan. Rencananya, pesta itu akan digelar di Jakarta usai lebaran nanti, atau paling lama tahun depan. Ketika dijumpai tanpa didampingi sang istri, Aming bercerita soal konsep pesta resepsinya nanti.

“Konsepnya gratisan, jadi diendorse gitu,” kata Aming seraya tertawa saat ditemui tabloidnova.com di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

BACA: Aming dan Evelyn Ingin Buat Pesta Resepsi Pernikahan di Jakarta

Pesta resepsi yang dana penyelenggaraanya dibiayai oleh pihak lain memang sempat booming di kalangan artis. Sebut saja pernikahan Anang dan Ashanty atau Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, mereka mengandalkan pihak ketiga untuk mendanai pesta pernikahan mewah mereka. Tak mau ketinggalan, Aming pun berharap memiliki nasib yang sama: bisa menggelar pesta pernikahan gratis!

BACA: Aming Juga Sempat Kira Evelyn Adalah Laki-laki

“Penginnya diendorse, jadi siapapun yang mau endorse, sok lah (silahkan, red),” kata Aming tanpa malu-malu. “Kemarin kan enggak undang rekan media. Jadi maaf yang enggak bisa datang memang awalnya untuk keluarga saja,” kata Aming.

Okki Margaretha/Tabloidnova.com