Menakutkan, Dampak Kenalkan Makeup pada Anak Sejak Dini!

By nova.id, Jumat, 5 Agustus 2016 | 03:00 WIB
Menakutkan, Dampak Kenalkan Makeup Pada Anak Sejak Dini! (nova.id)

Tanpa disadari, sebagian diantara kita mungkin sering merasa bahagia dan terhibur ketika iseng mengajarkan Si Kecil makeup alias merias wajah dan mengenal barang kosmetik.

Apalagi jika Si Kecil sudah tahu dan mulai meniru kebiasaan kita saat memulas wajah dengan makeup. Hal tersebut malah dianggap sebagian orangtua sebagai kemajuan kecerdasan anak serta menunjukkan bakat anak. Padahal, hal tersebut sangat keliru.

Baca: Kenali Fase-fase Pubertas Pada Anak

Seperti yang Anda tahu, selain punya efek buruk bagi kesehatan kulit Si Kecil, dampak membiasakan Si Kecil makeup sejak dini juga buruk bagi kondisi psikologisnya.

Hal ini terungkap dari berbagai temuan yang dilakukan dari sejumlah kasus psikologi yang erat kaitannya dengan dampak buruk makeup bagi anak kecil sejak dini. Demikian seperti yang disarikan dari Times of India.

Baca: Tips Mendampingi Anak Usia Pra-Remaja di Masa Pubertas

Lebih lanjut, para ahli psikologis dan peneliti mengkhawatirkan jika kebiasaan makeup dapat membuat Si Kecil menjadi remaja lebih awal.

“Mereka mulai berperilaku dan menganggap diri mereka sebagai remaja atau orang dewasa yang matang. Hal inilah yang seharusnya perlu diketahui bahkan diwaspadai oleh para orang tua,” ujar Dr. Kersi Chavda, konsultan psikiater dari Hinduja Healthcare Surgical, Khar.

Baca: Keranjingan Selfie Pertanda Puber dan Berisiko Gangguan Psikologis!

Kersi menjelaskan, telah terjadi perubahan definisi usia remaja, yang semula 13-14 tahun menjadi menurun atau lebih muda. Hal itu membuat mereka yang masih berusia anak-anak melakukan perubahan nyata dalam cara berpakaian dan menampilkan diri.  

“Alasan anak-anak senang menggunakan make up bisa jadi karena mereka merasa tidak senang atau kurang percaya diri dengan penampilan alami mereka, sehingga memaksa memakai make up,” tambah Kersi.

Baca: Orangtua, Kenali 5 Ciri Anak Pra-Remaja Mulai Jatuh Cinta

Hampir sama dengan Kersi, Seema Hingorrany, psikolog klinis dan penulis, mengatakan, memakai make up secara teratur pada usia yang jauh lebih muda dapat mendistorsi identitas anak. Para orang tua sebaiknya, memberitahu kepada anak-anaknya bahwa rasa percaya diri dan harga diri datang dari cara mereka membawa diri, bukan dari cara mereka melihat.

“Mereka menilai bahwa orang lain menilai diri mereka dari cara berpakaian dan make up yang digunakan,” tambah dr Parul Tank, psikiater dan terapis.

Jadi, mulai sekarang jangan pernah membiasakan Si Kecil untuk makeup sejak dini. Jika Anda tidak mau melihat dampak buruknya, seperti yang dipaparkan di atas.

Esra Dopita Maret/intisari-online.com Sumber: TimesofIndia