Bryan Adams Siap Gelar Konser di Jakarta

By Caroline Ayudya Pramantie, Kamis, 13 Oktober 2016 | 08:15 WIB
Bryan Adams Siap Gelar Konser di Jakarta (Caroline Ayudya Pramantie)

Jika anda adalah salah satu penggemar musik di era 80-90 an pasti anda tidak akan melewatkan konser dari salah satu musisi yang berjaya di era tersebut, Bryan Adams. Karirnya dalam dunia musik selama 40 tahun ini sudah tidak diragukan. Karyanya begitu melekat di hati para pecinta musiknya.

Sebagai seorang musisi ternama, Bryan Adams merupakan penyanyi dan penulis lagu yang sukses menelurkan berbagai hits, termasuk Summer of 69, Heaven, Run To You, dan (Everything I Do) I Do It For You. Ia juga sukses menjual lebih dari 65 juta rekaman di seluruh dunia.

Kini Bryan Adams siap menyapa para penggemarnya di Indonesia dengan menggelar konser di Grand Ballroom The Ritz Carlton, Pasific Place, pada 16 Januari 2017. Adalah Live Nation, promotor terkenal yang pernah memboyong Bon Jovi untuk menggelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pada September 2015 silam.

Dan sekarang Live Nation kembali membawa musisi hebat, Bryan Adams yang tengah menjalani tur dunia bertajuk Get Up Tour. Kedatangannya pun begitu dinantikan oleh para penggemar di Indonesia.

"Bryan Adams sudah berpengalaman selama 40 tahun di industri musik dan dia orang yang sangat ramah. Dia profesional dan tahu apa yang akan dilakukan," ungkap Kimberley Fraser, selaku Managing Director Live Nation dalam acara press conference Get Up Tour di Hard Rock Café, Pacific Place, Rabu, (12/10/2016).

Selaku promotor, Kimberley cukup memahami selera musik orang Indonesia terutama penyuka musik ballad, "Yang sukses kemarin adalah Bon Jovi. Ada kesamaan antara Bon Jobi dan Bryan Adams dimana saat kita melihat mereka akan merasakan pengalaman yang luar biasa," lanjut Kimberley.

Konsep pertunjukan pun akan menampilkan kedekatan antara Bryan Adams dengan para penonton, "Kami memang mempersiapkan konser yang lebih intim dan menjadi pengalaman menyenangkan bagi para penonton. Makanya dipilih tempat yang lebih kecil, namun dengan kualitas sound system yang luar biasa.

Maka tak heran jika akhirnya promotor hanya menjual tiket sebanyak 3.000 tiket, yang mana penjualannya akan dimulai pada 17 Oktober mendatang. Dengan harga tiket yang dibandrol dari Rp 805 ribu untuk early bird hingga Rp 3 juta untuk platinum. Di tanggal yang sama pembelian tiket early bird pun bisa diakses melalui www.bryanadamsjakarta tepat pukul 14.00 WIB.