14 Tahun Vakum, Bagito Grup Kembali Untuk Mengajak Indonesia Tertawa

By Caroline Ayudya Pramantie, Kamis, 3 November 2016 | 06:00 WIB
14 Tahun Vakum, Bagito Grup Kembali Untuk Mengajak Indonesia Tertawa (Caroline Ayudya Pramantie)

Setelah sempat menjalani kehidupan secara sendiri-sendiri selama 14 tahun, para personil Bagito yang terdiri dari Dedi 'Miing' Gumelar, Didin Pinasty, dan Unang kembali dipersatukan dalam momentum perayaan ulang tahun yang ke-38.

Sebagai salah satu bentuk wujud syukur, mereka pun menggelar syukuran reuni bertajuk Bagito Return-Everlasting Memories Reunion. Melalui komitmen kebersamaan yang kuat, mereka bertekad menghadirkan kembali kerinduan era komedi pintar yang memang melekat sebagai ciri khas dari Bagito.

BACA: Miing 'Bagito' Puji Habis Timnas Sepakbola Indonesia

"Bagito adalah seniman. Passion dan jiwanya berkarya. Dan kami tahu dalam seni tidak ada batas umur. Sebelumnya gue selalu bilang, bosan berdua doang, karena Unang enggak ada. Akhirnya telepon Unang, dan dalam 2 bulan saja bisa reuni setelah 14 tahun vakum," ungkap Miing saat ditemui tabloidnova.com di The Hall Senayan City, Rabu (2/11/2016).

Meski telah berpisah cukup lama, namun mereka yakin chemistry diantara ketiganya masih tumbuh sama seperti jaman mereka masih eksis. "Prinsip yang perlu diketahui publik bahwa Bagito tidak pernah bubar tapi jalan sendiri-sendiri dan vakum. Tapi kesininya, kami sadar ternyata lebih baik bertiga daripada jalan sendiri-sendiri. Tidak ada kesulitan karena memang komunikasi tidak putus tapi tidak intens," beber Miing.

BACA: Miing 'Bagito' Ditimpuk Sandal

Tak hanya menampilkan trio lawak yang sudah tidak asing di era 90-an ini, namun para 'wanita' Bagito seperti cici tegal, Rheina Ipeh, Butet Harilda, dan Jane Catherine akan kembali didaulat ke atas panggung. Selain itu, penampilan diva Krisdayanti dan Iis Dahlia juga tidak luput menyemarakkan malam yang telah dinantikan oleh para personil Bagito.

Lalu bahagiakah Bagito bisa kembali menyapa para penggemarnya? "Ya, kami berjalan apa adanya. Dan Tuhan berkehendak Bagito kembali lagi. Tolong sampaikan ini ke masyarakat, Bagito kembali untuk mengajak Indonesia tertawa."