Patung Berusia 300 Tahun Ini Pecah Gara-gara Turis "Selfie"

By nova.id, Senin, 14 November 2016 | 08:41 WIB
. (nova.id)

Sebuah patung berusia 300 tahun, salah satu koleksi Museum Nasional Seni Kuno di Lisbon, Portugal, hancur karena jatuh akibat tersenggol oleh turis yang hendak mengambil foto "selfie".

Pihak pengelola museum mengatakan, the statue of Saint Michael, yang dibuat pada tahun 1700-an, pecah dan kini dalam perbaikan.

Seperti yang dilansir laman UPI, akhir pekan lalu, sebuah foto yang menggambarkan kerusakan patung yang tak ternilai harganya itu, diunggah ke jejaring sosial Facebook.

Bersama foto itu terlihat tulisan, "inilah harga yang harus dibayar dari biaya gratis masuk museum setiap minggu pertama tiap bulan."

Menteri Kebudayaan Portugal  Luís Filipe Castro Mendes menyebutkan kecelakaan itu memicu perhatian terkait tak memadainya keamanan di museum.

Baca juga: Prasasti dan Patung Engeline Dibuat di Denpasar, Bali

Hal itu pun sebelumnya telah diakui oleh pengelola museum.

"Kemalangan ini telah meminta perhatian kita," ungkap Castro Mendes yang lalu menyebut peningkatan staf museum kini sedang berlangsung.

Otoritas di Portugal hingga saat ini masih melakukan investigasi, termasuk memastikan apakah hukuman denda atau ganti kerugian bisa diajukan terhadap wisatawan itu.  

Glori K. Wadrianto / Kompas.com