Dengar Ayat Suci Al-Quran, Jupe Merasa Lebih Tenang

By , Rabu, 30 November 2016 | 05:01 WIB
Dengar Ayat Suci Al-Quran, Julia Perez Merasa Lebih Tenang (Nova)

Julia Perez saat ini sibuk melakukan pengobatan kanker yang diidapnya. Namun, belakangan, perempuan yang akrab disapa Jupe ini punya cara lain untuk menenangkan dan melakukan terapi pada dirinya. Apa itu?

"Tenang, lantunan ayat itu adalah obat sih. Saya suka surat Yusuf. Tapi buat saya bahwa dia (Fatih) mengajarkan kita kalau baca Quran itu enggak cuman 1 gaya, tapi ini juga bagian rencana ada program hafiz Quran," kata Jupe saat ditemui di acara press conference Anugrah Dangdut Indonesia, MNC Tower, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (29/11/2016).

BACA: Nikita Mirzani Pada Jupe: Gue Enggak Butuh Cium di Kaki!

Jupe mengaku saat ini ia senang belajar dan mendengar ayat-ayat Al Quran, biasanya ia belajar menggunakan aplikasi. Selain tak terikat dengan waktu, belajar diaplikasi memudahkan dirinya untuk membaca dimana dan kapan saja.

"Saya belajar, saya enggak ada waktu ada guru ngaji, saya belajar pakai aplikasi. Kalau baca itu ya di sini (tmenunjukkan HP). Sudah 1 tahun belajar, enggak ada yang enggak mungkin. Akan ada alasan kalau enggak berjuang, saya tahu HP selalu 24 jam. Bisa belajar apapun di HP, nah berarti bisa juga belajar ngaji dari HP," ungkap Jupe.

BACA: Jupe Minta Ruang Terpisah Dari Ayu Ting Ting dan Zaskia Gotik, Kenapa Ya?

Menurutnya, ini keajiban, jika dirinya mau mendekatkan diri pada sang pencipta. "Buat saya ini adalah keajaiban, dekatkan diri pada Allah dengan cara saya, dan doa-doa masyarakat, orangtua, orang-orang lihat saya stadium 4 masih bisa ngobrol, masih bagus kulit saya, masih bisa ketawa-tawa. Ini dari doa mereka sih," kata Jupe.