Satu lagi nyawa melayang akibat tak berhati-hati saat berselfie. Kali ini korban adalah Anisa Nur Hidayati (13) yang meninggal dunia karena berselfie di atas jembatan rel ganda kereta api.
Diberitakan AntaraNews, Rabu (14/12/2016), sesuai keterangan yang diperoleh menyebutkan korban Anisa Nur Hidayati terjatuh dari atas jembatan rel ganda kereta api (KA) di Desa Dengok, Kecamatan Padangan, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Senin (12/12) pukul 14.00 WIB.
Ketika itu, ia bersama temannya Nuke Wulan (13) yang masih sedesa akan berfoto selfi di atas jembatan rel ganda kereta api yang bisa dimanfaatkan untuk pejalan kaki yang dilengkapi dengan pagar.
Namun, ketika Anisa Nur Hidayati akan berfoto selfi dengan latar belakang Bengawan Solo tubuhnya terjatuh melalui lubang antara pagar jembatan.
Seketika itu korban terjatuh dan menghantam sebuah beton jembatan yang cukup lebar dengan posisi terduduk. Sebelum akhirnya terguling masuk ke Bengawan Solo.
Baca juga: Tersambar Pesawat, Pilot Cantik Penerbang Jet Tempur Ini Tewas Saat Latihan
Sesuai perhitungan lokasi Bengawan Solo tempat korban terjatuh di Desa Dengok, Kecamatan Padangan, sampai lokasi korban ditemukan di Desa Kanor, Kecamatan Kanor, mencapai lebih dari 50 kilometer.
Tim SAR gabungan Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, kemudian menemukan Anisa Nur Hidayati (13) sudah dalam keadaan meninggal dunia di perairan Bengawan Solo di Desa Kanor, Kecamatan Kanor, Rabu sekitar pukul 14.00 WIB. Saat ini korban sudah diserahkan kepada keluarganya.
Kepergian Anisa Nur Hidayati juga menimbulkan duka mendalam bagi keluarga dan teman yang ditinggalkan. Hal tersebut diketahui dari penelusuran pada akun Facebooknya.
Ditemukan sebuah akun Facebook dengan akun Anisa Nur Hidayati.
Dalam akun tersebut, sempat terunggah beberapa foto. Salah satunya adalah foto kolase saat ia berselfie di sebuah jembatan, pada 11 Desember lalu.
Pada foto yang lainnya, ia juga terlihat berselfie bersama seorang teman wanitanya
Hanang Yuwono / Tribunnews