Sebelum Berakting Shuhei Nomura Akui Harus Cocok Dengan Lawan Main Terlebih Dahulu

By nova.id, Senin, 26 Desember 2016 | 03:00 WIB
Sebelum Berakting Shuhei Nomura Akui Harus Cocok Dengan Lawan Main Terlebih Dahulu (nova.id)

Sejak mulai terjun di dunia akting 6 tahun yang lalu, kecocokan dengan aktor yang lain selalu menjadi faktor penting bagi seorang Shuhei Nomura menerima tawaran berakting. Ia percaya jika ada kecocokan, chemistry yang baik bisa dibangun. Sebagai hasilnya, filmnya juga akan terlihat lebih bagus dan memuaskan.

“Buat saya, keakraban di antara pemain yang lain sangat penting saat terlibat dalam satu produksi film. Dengan keakraban, kekompakan itu akan memacu saya untuk berakting lebih baik lagi. Chemistry yang asyik di antara sesama pemain itu bisa ditangkap dalam kamera dan menghasilkan film yang bagus,” ungkap aktor yang sangat menyukai olahraga skateboard dan sepeda BMX ini.

Selain harus cocok dengan pemain lainnya, Shuhei selalu melakukan riset kecil-kecilan sebelum masuk masa syuting agar lebih bisa menyelami karakter. Contohnya adalah saat ia harus berperan sebagai Taichi Mashima dalam film “Chihayafuru.” Di film garapan sutradara Norihiro Koizumi ini, ia harus terlihat mahir bermain kartu tradisional Jepang Karuta. Untuk itu, ia pun menyempatkan diri bergabung di klab pemain karuta profesional agar ia bisa lebih mengerti aturan permainan dan juga mengamati gaya permainan.

“Saya sempat mengunjungi sebuah klab agar saya bisa mendalami peran saya sebagai pemain kartu. Beberapa kali, saya latihan, ikut bermain karuta. Sebagai aktor, peran apapun adalah bagian dari profesi pekerjaan. Saya dituntut untuk mengerjakan secara serius,” aku aktor yang ingin berakting di film action itu..

Ambisi lainnya sebagai aktor, Shuhei berkeinginan melebarkan kemampuan beraktingnya tidak hanya dalam produksi film Jepang tetapi juga ke luar Jepang.

“Saya mungkin pernah menonton film Indonesia tetapi saya tidak yakin dengan judulnya. Hanya saya tahu Indonesia dikenal dengan film-film laga yang sugoii. Saya juga pernah menonton film The Raid. Sebagai seorang aktor, jika ada tawaran bermain film di Indonesia, saya ingin sekali bisa terlibat di film action-nya.” Syanne