Artis Derby Romero memilih melamar sang kekasih, Claudia Adinda pada Hari Natal, Minggu (25/12/2016) lalu. Menurut dia, Natal adalah hari yang tepat untuk melamar Claudia sebagai calon istrinya.
"Karena Natal buat gue itu momen paling indah. Karena itu kan keluarga sahabat dan orang tercinta berkumpul," kata Derby saat ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Pusat.
BACA: Derby Romero Sudah Bicarakan Pernikahan Dengan Pacar Nyentriknya
Derby merasa bahagia setelah lamarannya diterima oleh sang kekasih. Selanjutnya, ia dan Claudia akan membawa hubungan mereka ke jenjang yang lebih serius, yakni pernikahan.