Demi Izin Berakting, Giorgino Abraham Rupanya 'Melawan' Orangtua dengan Cara Ini

By nova.id, Minggu, 8 Januari 2017 | 03:45 WIB
Giorgino Abraham (nova.id)

Kesan mendalam yang dirasakan saat iseng mengikuti casting, membuat Giorgino tertarik dengan dunia akting. Kini dia menjadi pusat perhatian para fans dan penonton sinetron Anugerah Cinta.

Tak bisa dipungkiri, jumlah penggemar pria yang akrab disapa Gino itu terus bertambah sejak membintangi sinetron Anugerah Cinta (AC). Pesinetron yang baru saja berulang tahun ke-22, akhir November lalu itu, bahkan menganggap para penggemarnya sebagai keluarga kedua.

“Karena berkat mereka juga aku bisa seperti sekarang, dikenal orang, dan bisa bertahan sampai sekarang. Merekalah yang memberi support sehingga aku bisa terus bertahan. Kalau enggak (didukung penggemar), aku sudah ‘selesai’,” ujar Gino saat ditemui di sela sela syuting sinetron AC di kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Sebelum AC, Gino pernah membintangi film layar lebar, Tendangan Dari Langit, Pengejar Angin, dan Aku Cinta Kamu

Ia juga sudah membintangi beberapa judul sinetron seperti Kutunggu Kau Di Pasar Minggu, Surat Kecil Untuk Tuhan The Series, Fortune Cookies, dan Anak Jalanan.

Tak heran ketika di AC, akting Gino disebut semakin memikat dan bisa membangun chemistry yang kuat dengan lawan mainnya, Irish Bella. “Aku sedang menikmati pekerjaanku sebagai aktor saat ini. Aku enjoy banget,” katanya.

Baginya, sukses  sinetron AC tak lepas dari kerja sama tim yang padu di antara mereka, yang sebagian besar sudah saling mengenal sejak lama.

“Aku merasa ada suasana kekeluargaan yang kompak bagi kami sesama pendukung sinetron AC. Mungkin, karena mayoritas pemainnya sudah pernah main bareng di sinetron sebelumnya, sehingga sudah tahu aktingnya seperti apa. Misalnya dengan Baim Wong maupun Irish Bella kami sudah pernah main bareng di judul sinetron sebelumnya.”

Baca: Adu Akting Bareng Irish Bella, Kekasih Giorgino Abraham Cemburu

Senang Tampil Sejak Kecil

Satu hal yang menarik dari perjalanan Gino sebagai aktor adalah kemampuan akting yang diperoleh secara otodidak.

“Sejak kecil aku suka banget jadi entertainer, tampil menghibur di depan banyak orang. Di sekolah aku lebih suka kegiatan ekstrakurikuler, seperti pentas seni, teater, nyanyi,  dance dan tampil di hadapan penonton. Kesempatan itu menjadi kenyataan  beberapa tahun belakangan.”

Sebagai bintang baru, Gino pun berjanji akan berusaha profesional pada setiap pekerjaan yang diterimanya, termasuk pola kerja seharian selama berbulan-bulan melakoni  syuting striping.

“Di film (layar lebar) ada waktu untuk  baca skenario, pengenalan dengan pemain lainnya. Ada diskusi dengan sutradara tentang karakter. Kalau sinetron, lebih ke industri. Serba cepat. Tapi karena  enjoy dan profesional, semua bisa diatasi.”

Kendati demi syuting kejar tayang, ia tak punya banyak waktu lagi di luar lokasi syuting untuk bertemu teman atau melakukan hobinya. “Pokoknya, aku berusaha  profesional. Untuk menjadi entertainer yang baik, memang harus ada pengorbanan,” kata Gino  yang tengah  ancang-ancang untuk meluncurkan single anyar. 

“Kemaren sudah take vokal, hasilnya sedang digarap di studio. Lagunya ditulis oleh komposer Mario Ricardo Tobing alias Mario Kacang. Mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah dinikmati penggemar saya,” kata Gino yang merahasiakan judul lagu baru yang dimaksud.

Baca: Abaikan Soal Rating, Giorgino Abraham: Tugas Kita Menghibur Penonton

Larangan dari Mama

Mengomentari karakter Arka yang diperankannya  dalam AC,  katanya sungguh jauh berbeda dengan kenyataan dirinya.

“Sosok Arka digambarkan drama banget, misalnya mencintai Naura sampai segitunya. Tapi penonton menyukainya,” ujar Gino yang menambahkan karakter Arka jauh berbeda dengan  dirinya.

 “Aku orangnya cuek dan dekat dengan orangtua,” jelas si bungsu dari dua bersaudara dari pasangan orangtua berdarah Belanda-Indonesia, Geoffrey Abraham dan Febbe Anggraeni. Ia pun bercerita soal dukungan yang ia terima dari kedua orangtuanya itu.

“Mama tahu aku punya bakat di bidang ini dan memberi kebebasan memilih pekerjaan,” tambah lelaki dengan tindik di kedua telinga ini.

Termasuk mengizinkan menindik telinga? Menurut Gino, semula papanya sempat protes. “Katanya  kayak cewek,  tetapi akhirnya mengerti asal jangan bertingkah seperti cewek. Ha ha ha. Kalau tato, enggak boleh setitik pun,” ujar Gino pengagum pesepakbola dunia Christiano Ronaldo.

Seperti halnya menindik telinga, pilihan memulai karier di sinetron juga sempat mendapat kritik dari ayahnya sekitar 3 tahun silam ketika masih tinggal di Melbourne, Australia. Saat mengisi liburan di Jakarta, sahabatnya, Rendy Pangalila menganjurkan agar ikut casting film. Kesan manis mengikuti casting membuat Gino ketagihan.

“Sekembali ke Austalia, keseruan selama casting masih terbayang terus, sehingga aku memutuskan  balik ke  Jakarta. Sempat mendapat teguran dari papa, karena  pengalaman aktingku masih nol. Tetapi aku yakin, bakal nyaman melakukannya, karena aku enjoy  melakukannya,” kenang Gino.

Sang ayah mengalah dan memberi waktu setahun di Jakarta. Kalau  ternyata tidak berhasil, harus balik ke Australia.

“Eh, dengan jam terbang yang masih nol dan berbagai keterbatasan, tapi  dalam hitungan bulan aku sudah dapat job akting di film maupun sinteron, sambung menyambung sampai sekarang,” ujar mantan tokoh antagonis pada sinetron Anak Jalanan ini.

Sukses itu dijadikan Gino alasan kepada sang ayah bahwa dirinya masih bertahan di Indonesia.

“Makanya aku merasa punya kekuatan untuk ‘melawan’ orangtua agar bisa tinggal di Indonesia sampai sekarang, yang sudah berjalan 3 tahun. Yang pasti sekarang aku menyukai pekerjaanku dan aku tetap di sini,” ujar Gino sumringah.

Sambil meniti karier, Gino pun tengah merangkai hubungan asmara dengan Angela Gilsha sejak 1,5 tahun silam. Namun, ditanya soal rencana pernikahan, ia mengaku masih jauh.

“Masih pacaran, belum memikirkan jenjang selanjutnya. Tapi aku serius, pacaran tidak main-main, tetapi kami belum tahu ke depan seperti apa. Kami belum pernah ngomong soal pernikahan. Yang pasti, pacaran adalah langkah awal menuju pernikahan,” ujar Gino berteka-teki.

Tumpak Sidabutar/Tabloid NOVA