Memiliki rambut panjang layaknya wanita, tidak membuat Omar Daniel merasa risi dengan penampilannya. Ia malah mengatakan ingin terus memelihata rambutnya yang tergerai itu. Omar pun tak menampik jika rambutnya itu bisa jadi 'alat jual' di dunia seni.
"Ada beberapa orang mengatakan seperti itu ya, pendapat orang beda-beda sih mungkin," tutur Omar Daniel saat ditemui di kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan, Selasa (3/1).
Omar Daniel mengaku sementara ini belum ada niatan untuk mengubah gaya rambutnya di tahun 2017 ini. Selain merasa nyaman dengan rambut panjangnya, ia pun terpengaruh dengan pengalaman teman-temannya.
"Masih suka dan masih pede. Bahkan kemarin ketemu teman-teman yang dulunya godrong pada bilang aduh gue kangen banget nih gondrong pasti lo ngerasa cool banget kan hahaha," tuturnya sambil menirukan perkataan temannya.
Kendati demikian, Omar pun mengakui butuh perawatan ekstra untuk rambut panjangnya. Apalagi kini ia kerap menggunakan alat stylist rambut.
"Baru di lokasi syuting ini kalau datang kepagian ngeringin rambut pakai hair dryer. Karena alat-alat itu rambut mulai rusak dan mulai perawatan. Tapi bukan perawatan yang berlebihan kayak sampo dan conditioner saja," tutupnya
Menda Clara Florencia/Tabloid NOVA