3 Cara Agar Busana ke Kantor Tampil Lebih Menarik Tapi Tetap Nyaman

By nova.id, Jumat, 3 Februari 2017 | 02:45 WIB
3 Cara Agar Busana ke Kantor Tampil Lebih Menarik Tapi Tetap Nyaman (nova.id)

Menjalani rutinitas sebagai wanita modern di daerah perkotaan terkadang terasa membosankan. Namun Anda bisa menyiasatinya agar penampilan rapi menuju tempat kerja Anda tetap menarik dan nyaman saat dikenakan.

Pertimbangkan tiga cara berikut:

1. Kenakan pointy-toe flat

Beri kaki Anda istirahat sejenak dari hak sepatu setinggi 9 sentimeter. Sepatu datar dengan ujung runcing dengan aneka detil seperti ankle strap, gesper lebar dan aksen renda bisa menjadi pilihan agar tak bosan dan pegal.

Apa bedanya dengan flat shoes yang berujung bulat? Nah, ini keistimewaannya. Bentuk lancip pada sepatu memberi efek kaki yang terlihat lebih jenjang. Untuk memaksimalkan efeknya, pilih yang paling menonjolkan kaki Anda.

2. Si monokrom hitam dan putih

Tentu Anda dapat menurunkan berat badan dengan melakukan pilates atau senam aerobik setiap hari, namun ada cara yang jauh lebih mudah untuk terlihat ramping: kenakan warna hitam dan putih yang kontras.

Beri trik visual dengan warna gelap di bagian yang ingin disamarkan dan warna terang di bagian tubuh yang Anda andalkan.

Beberapa fashion items memberikan berbagai opsi seperti celana hitam yang dipadu dengan atasan putih, terusan tanpa lengan simpel dengan motif abstrak di bagian pinggang, rompi hitam yang memotong area pinggul dan busana berbahan ringan yang lebih sleek dengan garis pinggiran vertical.

“Tampilan ini merupakan cara untuk memberi kemewahan tanpa harus memberi aksen yang mencolok.” – Thakoon Panichgul

3. Gunakan tas bergaya ladylike yang tak lekang waktu

Berkat potongan yang rapi dan ukuran yang praktis, tas top-handle yang berstruktur tidak pernah ketinggalan zaman. Dengan warna yang dapat bertahan lama, seperti kuning cerah atau abu-abu, ini merupakan investasi gaya Anda untuk masa mendatang.

Tas dengan sentuhan panel metalik yang gemerlap juga dapat Anda tenteng ke acara malam hari yang spesial.

Alvin Dwipayana/Tabloid NOVA