Serikat Perusahaan Pers (SPS) memberikan penghargaan "Lifetime Achievement" kepada pendiri harian Kompas Jakob Oetama pada malam penghargaan Industri Media Cetak Nasional di Hotel Millenium, Jakarta Pusat, Jumat (3/2/2017).
Jakob dianggap sebagai salah satu tokoh pers yang telah berjasa dan berkontribusi nyata bagi perkembangan industri media cetak nasional.
Penghargaan tersebut diberikan oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara kepada Pemimpin Redaksi Harian Kompas Budiman Tanuredjo yang mewakili Jakob Oetama.
Selain Jakob Oetama, penghargaan Lifetime Achievement juga diberikan kepada 13 tokoh pers nasional.
Ke-13 tokoh tersebut yaitu Mirta Karto Hadiprodjo dari majalah Femina, Sukamdani Sahid Gitosardjono dari Bisnis Indonesia, Fikri Jufri dari Tempo, mantan anggota Dewan Pers Sabam Leo Batubara, Sulastomo dari Pelita, Sofyan Lubis dari Poskota, Tribuana Said dari Waspada, dan Alwi Hamu dari Fajar.
Selain itu, Basril Djabar dari Singgalang, Gusti Rusdi Effendi dari Banjarmasin Post, Rida K Liamsi dari Riau Post, Syafik Umar dari Pikiran Rakyat, dan Bambang Halintar dari Swa.
Kristian Herdianto / Kompas.com