Setelah beberapa waktu lalu netizen dibuat gemas dengan foto Kanara yang bergaya ala artis Hollywood, kali ini penyanyi Nindy Ayunda lagi-lagi dandani putri mungilnya agar menyerupai beberapa ikon fashion legendaris dunia, salah satunya adalah Marilyn Monroe.
Dalam sesi pemotretan, bayi bernama lengkap Akifa Dhinara Parasady Harsono itu terlihat menggemaskan dalam paduan dress, sepatu berhak tinggi dari bahan crochet, serta wig bayi.“Jadi temanya artis Hollywood yang iconic. Terus pengin ada lagi foto-foto yang memakai outfit seperti saya.” Jelas Nindy saat ditemui NOVA.id di kediamannya kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Kamis (16/12/2017).
Pelantun lagu Cinta Cuma Satu itu memang sengaja mengadakan sesi pemotretan untuk Kanara agar bisa mengabadikan kelucuan bayi berusia 4 bulan itu.“Karena masa pertumbuhan enggak terulang lagi, jadi pada saat dia lucu-lucunya, momennya harus diabadikan. Pas dia gede, dia udah punya (fotonya). Kalau mau jadi foto model minatnya, ya terserah dia aja.” Tambahnya.
Tak hanya Marilyn Monroe, Kanara juga didandani mirip aktris cantik sekaligus ikon fashion Audrey Hepburn dan Grace Kelly.
Wida Citra Dewi/NOVA.id